Jarang Diketahui, Ini Kelemahan Lampu Motor Helogen 

- Kamis, 12 Maret 2020 | 18:30 WIB
Ilustrasi lampu helogen pada motor (Istimewa)
Ilustrasi lampu helogen pada motor (Istimewa)

Lampu motor berjenis helogen kini jarang ditemukan. Pada era tahun 2000-an jenis lampu ini sangat booming. Bahkan pabrikan Honda yang menghadirkan motor barunya kala itu, menggunakan lampu helogen agar lebih terang.

Menurut Pemilik Bengkel Asia Jaya Motor atau SACS Speedglow, Wira Santosa lampu motor helogen meruoakan inovasi lampu kendaraan yang menggantikan lampu sebelumnya yang dikenal dengan sebutan Tungsten. Bohlam Tungsten biasanya bulat dan memiliki cahaya yang cenderung kuning.

"Lampu helogen memang dipakai pada era 2000-an, menggantikan lampu jenis Tungsten. Bohlamnya biasa bulat dan kurang terang. Beda dengan helogen yang lebih terang dan bentuknya bulat tapi ujungnya lancip," kata Wira pada Indozone di Jakarta, Kamis (13/3/2020)

Ia menjelaskan lampu helogen juga ada dua jenis ada yang standar dan ada yang keluar kemudian dengan gas  Argon yang biasa dikombinasikan dengan mika yang kebiru-biruan. Lampu ini lebih terang dibandingkan lampu helogen biasa karena cahanya lebih putih dari yang biasa.

"Kemudian keluar lagi halogen versi gas argon yang pakai ada gas campuran senon dan biasanya mikanya kebiru-biruan.Itu jadinya sinarnya lebih ke putih dibanding helogen yg biasa yang agak kuning," ujarnya

Kelemahan lampu helogen adalah lampunya sensitif. Tak boleh dipegang dalam kondisi tangan keringat atau basah. Jika dilakukan maka panas lampu hanya terkonsentrasi di satu titik dan lama kelamaan lampu akan putus.

"Kelemahan helogen itu kita gak boleh pegang. Karena kalau kita pegang saat tangan berkeringat atau basah. Panasnya akan berputar di situ, dan lama kelamaan mati," bebernya.

Lampu helogen memang aman untuk dipakai karena ia lebih terang dibandingkan lampu Tungsten. Lampu ini pernah diisukan berbahaya karena menyebabkan silau namun sebenarnya tidak seperti itu. Karena Honda Tiger 2000 mengaplikasikan jenis lampu ini padanya dan tentu mereka telah melalui riset yang panjang dan diterima sesuai standar aturan yang ada.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X