Benarkah Bradley Smith akan Gantikan Andrea Iannone? Berikut Penjelasanya!

- Selasa, 16 Juni 2020 | 19:00 WIB
Tes rider Aprilia, Bradley Smith. (Instagram/@bradleysmith38)
Tes rider Aprilia, Bradley Smith. (Instagram/@bradleysmith38)

Test rider Aprilia, Bradley Smith sudah beberapa kali mengikuti tes bersama Aprilia. Namun, benarkah apakah dirinya akan menggantikan posisi Andrea Iannone untuk MotoGP 2020. 

Seperti yang diketahui, Bradley Smith sendiri sudah melakukan uji motor Aprilia RS-GP 2020 di Sirkuit Sepang dan Losail, serta Misano beberapa hari lalu. Kabarnya, Bradley Smith dipersiapkan untuk mengisi posisi Andrea Iannone yang tengah terjerat masalah hukum akibat kasus doping. 

Namun hanya saja, status Bradley Smith masih belumlah jelas. Di sisi lain, Andrea Iannone sendirim sejak larangan kasus doping, belum pernah melakukan uji coba motor bersama pabrikan Aprilia.

Bahkan, namanya dilaporkan sudah dihapus dari daftar peserta MotoGP 2020. Meski demikian, menurut Speedweek, pabrikan Aprilia dilaporkan menunggu keputusan ajuan banding terhadap larangan yang diberlakukan hingga Juni 2021. 

Hal ini dilakukan oleh Aprilia sebagai salah satu wujud menghormati Andrea Iannone. Pengajuan banding sendiri akan dilakukan sebelum balapan kembali dimulai pada 19 Juli mendatang di Sikruit Jerez. 

Kondisi tersebut membuat status Bradley Smith menjadi tidak jelas. Bahkan, Bradley Smith tidak dipastikan mengikuti 13 seri MotOGP 2020 tahun ini bersama Aprilia. 

Hal ini dikarenakan Bradley Smith sudah terdaftar sebagai pembalap Moto E bersama tim One Energy Racing yang merupakan bagian dari Petronas Yamaha Sepang Racing Team. Hal ini pun diungkapkan langsung oleh pihak Petronas SRT. 

"Sejauh ini, Bradley telah menjadi pembalap MotoE kami di 'WITHU Motorsport'. Jadi, ketika kita mendapatkan informasi lain kita akan mencari pembalap pengganti, ujar pihak Petronas SRT.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X