Sejumlah Mobil Toyota Avanza, Rush, Sampai Alphard di Indonesia Direcall

- Kamis, 18 Maret 2021 | 14:08 WIB
Tampilan depan dari mobil Toyota Avanza terbaru (photo/Toyota)
Tampilan depan dari mobil Toyota Avanza terbaru (photo/Toyota)

PT Toyota-Astra Motor (TAM) baru-baru ini telah mengumumkan adanya recall atau penarikan kepada mobil Toyota Avanza, Rush, dan juga Alphard akibat masalah di komponen fuel pump yang juga berimbas kepada unit mobil Toyota di seluruh dunia.

Pihak TAM selaku distributor resmi Toyota Indonesia mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan recall tersebut sejak bulan Juli tahun 2020 lalu. Namun kini akan ada lebih banyak unit mobil yang bakal ditarik untuk diperbaiki.

Daftar mobil yang harus ditarik pun bertambah menjadi Alphard tahun produksi 2017-2019, C-HR tahun produksi 2018-2019, Corolla tahun produksi 2019, Camry tahun produksi 2019, Voxy tahun produksi 2018-2019, Kijang Innova tahun produksi 2018-2019, Fortuner tahun produksi 2018-2019, Hilux tahun produksi 2019, Avanza tahun produksi 2017-2019, dan Rush tahun produksi 2017-2019 berpotensi mengalami recall.

Untuk pemilik mobil yang disebutkan di atas, TAM menyarankan untuk melakukan perbaikan fuel pump. Proses penggantiannya juga diketahui membutuhkan waktu 2 sampai 4 jam saja.

Selain mobil Avanza, Rush, dan Alphard yang memiliki masalah di fuel pump, Toyota juga menghimbau para pemilik mobil Hilux produksi Juni-Desember 2018 agar melakukan pengecekan terhadap brake booster.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X