Melihat Pertandingan Mobil Corvette C8 versi Stock dan C7 Hasil Modifikasi Hennessey!

- Senin, 31 Agustus 2020 | 10:56 WIB
Mobil Chevrolet Corvette C8 di Tustin, California (photo/REUTERS/Mike Blake)
Mobil Chevrolet Corvette C8 di Tustin, California (photo/REUTERS/Mike Blake)

Mobil Corvette buatan Chevrolet saat ini menjadi salah satu mobil idaman banyak orang. Hadir dengan mesin V8 hingga mod yang dibanderol dengan harga cukup terjangkau, kini mobil tersebut menjadi pilihan banyak calon pembeli mobil sport.

Baru-baru ini salah satu toko otomotif terkenal bernama Hennessey Performance telah mencoba untuk melakukan modifikasi terhadap mobil Chevy Corvette C7 Z06 agar memiliki performa yang lebih bagus. Bahkan mereka juga sempat mengadu mobil tersebut dengan Corvette C8 terbaru.

Seperti yang kita ketahui, Corvette C8 sendiri hadir dengan mesin 6.2-liter LT2 V8 yang menghasilkan tenaga hingga 490HP dan torsi sebesar 465 lb-ft. Namun hal tersebut masih jauh lebih kalah dengan mobil Corvette C7 hasil modifikasi Hennessey ini.


Ya, pasalnya mobil Corvette C7 Z06 modifikasi ini dibuat sehingga mobil tersebut dapat menghasilkan tenaga hingga 850HP yang awalnya hanya 650HP. Peningkatan ini pun dibuktikan dari hasil balapan antara kedua mobil tersebut.

Terlihat bahwa penambahan 350HP di mobil Corvette C7 tersebut memang menghasilkan performa sangat memuaskan setelah diadu dengan Corvette C8. Tapi banyak yang berharap bahwa setidaknya Corvette C8 bisa memberikan sedikit perlawanan, sayangnya hal tersebut tidak terjadi di dalam video tersebut.

Namun masih ada kemungkinan bahwa pihak Hennessey Performance juga akan melakukan modifikasi terhadap mobil Corvette C8. Maka dari itulah, kita tunggu saja ya video mereka selanjutnya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X