Acara Beijing Auto Show Juga Ditunda Karena Wabah Virus Korona

- Rabu, 19 Februari 2020 | 16:00 WIB
Acara Beijing Auto Show yang Ditunda Karena Wabah Virus Korona. (carscoops.com)
Acara Beijing Auto Show yang Ditunda Karena Wabah Virus Korona. (carscoops.com)

Beberapa waktu lalu, ajang Formula 1 di Tiongkok resmi ditunda oleh pihak FIA dikarenakan wabah virus korona. Selain itu, ajang balap Formula E di Tiongkok juga resmi dibatalkan karena virus korona. 

Tidak hanya sampai di situ saja, kabarnya ajang Beijing Auto Show juga akan ditunda dikarenakan masalah yang sama. Bahkan, penyelenggara Beijing Auto Show 2020 tengah merencanakan penjadwalan ulang ajang tersebut karena wabah virus korona yang sedang mewabah di Tiongkok.

Melansir dari Carscoops.com, pameran otomotif tersebut yang dijadwalkan pada tanggal 21-30 April 2020 ini resmi ditunda hingga waktu yang belum ditentukan. Hal ini dapat terjadi karena wabah virus korona yang sudah menewaskan 1.770 orang dan menginfeksi 70.548 orang di Tiongkok.

Sekedar informasi, Beijing Auto Show adalah ajang pameran otomotif terbesar di dunia. Bahkan, ajang ini diikuti oleh pabrikan ternama seperti Mercedes-Benz, Ford, Audi, BMW, dan Volkswagen. Kabarnya, Beijing Auto Show diadakan setiap dua tahun sekali. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X