Franco Morbidelli : Rossi Akan Berhenti Membalap Jika Gagal Bersaing

- Rabu, 29 Januari 2020 | 11:00 WIB
Tim Academy Valentino Rossi. (Instagram/@vr46ridersacademyofficial)
Tim Academy Valentino Rossi. (Instagram/@vr46ridersacademyofficial)

Salah satu murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli sudah memberikan bocoran mengenai masa depan dari Rossi dalam ajang balap MotoGP. 

Valentino Rossi sendiri sudah memliki usia yang tidaklah muda lagi yaitu berusia 41 tahun. Akan tetapi, semangat dari Rossi untuk balapan dalam ajang tersebut tidaklah pudar. 

Bicara soal performa, Rossi dikabarkan mengalami penurunan performa dan ajang MotoGP 2020 ini merupakan musim penentuan bagi Rossi untuk bertahan atau pensiun dari MotoGP. Hal ini juga diungkapkan oleh Morbidelli. 

Dimana, Morbidelli mengatakan bahwa Rossi akan berhenti membalap di MotoGP jika tidak mampu bersaing di klasemen papan atas dalam ajang balap tersebut. 

"Semuanya bergantung dengan seberapa bagus performanya,", ujar Morbidelli seperti yang dikutip dari motosan.es.

"Rossi senang membalap tetapi apa yang juga dia senangi adalah bersaing di grup depan. Dia tidak akan tetap membalap kalau cuma finis ke-8 atau 10,", lanjut Morbidelli.  

"Musim 2019 tidak berjalan seperti apa yang dia perkirakan, dia berharap lebih dari musim depan. Apabila hasilnya gagal, saya pikir dia akan pensiun,", ujar Morbidelli. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X