Kembaran Daihatsu Terios yang Dijual di Singapura Ini Miliki Harga Rp1 Miliar!

- Rabu, 14 April 2021 | 09:25 WIB
Tampilan mobil Perodua Aruz (photo/Perodua)
Tampilan mobil Perodua Aruz (photo/Perodua)

Pabrikan otomotif asal Malaysia yaitu Perodua baru saja meluncurkan mobil Perodua Aruz secara resmi di Singapura. Mobil yang merupakan kembaran mobil Daihatsu Terios ini diketahui dijual di Singapura dengan harga yang cukup mahal.

Bagaimana tidak, diketahui bahwa mobil tersebut diimpor dari Malaysia ke Singapura sehingga harganya pun menjadi SGD 92.999 atau kurang lebih setara dengan Rp1 miliar.

Perodua sendiri mengatakan mobil Aruz ini adalah kendaraan tujuh penumpang pertama yang mereka hadirkan di Singapura. Maka dari itulah meski dijual dengan harga mahal, pihaknya berharap masih ada banyak orang yang tertarik untuk membelinya.

Mobil Perodua Aruz yang dijual di Singapura disebut hadir dengan mesin 1,5 liter 4-silinder Dual VVT-i yang menggunakan transmisi otomatis. Mobil ini disebut dapat berjalan hingga jarak 15,6 km dengan 1 liter bahan bakar, cukup hemat.

Hadir dengan beberapa teknologi seperiti Vehicle Stability Control (VSC), 6 airbag, dan desain yang sporty membuat mobil ini cukup menarik perhatian orang-orang yang berencana membeli mobil baru.

Sekedar informasi, salah satu penyebab mengapa mobil Perodua Aruz ini cukup mahal karena saat ini pemerintah Singapura memiliki aturan yang mengatur jumlah kendaraan yang dijual di negaranya. Hal ini tentu dilakukan agar jumlah penggunaan mobil di negaranya tidak meningkat secar drastis.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X