Danilo Petrucci : Membalap di MotoGP Sangatlah Tidak Menyenangkan

- Senin, 30 Maret 2020 | 15:00 WIB
Danilo Petrucci. (Instagram/@petrux9)
Danilo Petrucci. (Instagram/@petrux9)

Untuk menghilangkan rasa bosan karena dikarantina, Danilo Petrucci pun menyempatkan diri untuk tetap latihan motocross di kampung halamannya di Terni, Italia.

Latihan motocross ini bertujuan untuk meningkatkan fisik, mental, dan feeling di atas motor dikarenakan tidak bisa menjajal motor Desmosedici GP-nya untuk saat ini. 

Meski demikian, Petrucci mengaku lebih menyukai balapan motocross dibandingkan membalap di ajang MotoGP. Hal ini dikarenakan para pembalap diharuskan tampil serius dan sempurna di MotoGP akibat persaingan yang semakin ketat.

"Kebebasan seorang rider bisa diekspresikan di motocross," imbuh Danilo Petrucci mengutip Corsedimoto.com. 

"Mengendarai motor di MotoGP tidak menyenangkan. Karena untuk jadi cepat, kau harus menggunakan metode yang sering tidak menyenangkan," lanjutnya. 

"MotoGP menarik karena itu adalah tantangan sebenarnya, itu adalah hidupmu. Kau mengendarai motor tercepat di dunia, dengan pembalap tercepat," ungkapnya. 

"Kau harus mengeluarkan lebih lagi dibanding motocross, MotoGP kau harus beradaptasi dengan semua situasi. Semua pembalap punya gaya dan karakter spesialnya," tegasnya. 

Akan tetapi, Petrucci mengaku senang dapat membalap dan bersaing di ajang MotoGP. 

"Seperti yang kubilang, 22 pembalap sangat hebat. Hanya kadang ada beberapa hal yang membuat perbedaan," pungkas Danilo Petrucci.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X