Soal Antrean Panjang di Halte Transjakarta, Anies Ogah Buka Suara dan Lempar ke Dirut

- Kamis, 6 Oktober 2022 | 16:12 WIB
Ilustrasi bus Transjakarta. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)
Ilustrasi bus Transjakarta. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan enggan menanggapi masalah antrean penumpang Transjakarta yang mengular di sejumlah halte akibat penerapan sistem kartu yang baru.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini tak mau memberikan komentar terkait hal itu. Ia meminta agar kendala tersebut ditanyakan kepada direksi PT Transportasi Jakarta (Transjakarta).

“Teknis sama direksi saja, jangan sama saya,” ucap Anies di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis (6/10/2022).

Baca Juga: BBM Naik, Wagub DKI Jamin Tarif TransJakarta Tak Ikut Naik

Ketika dimintai lagi tanggapannya mengenai masalah itu, Anies pun mengklaim kalau anak buahnya, yakni Direktur Utama (Dirut) PT Transjakarta, M Yana Aditya akan memberikan penjelasan.

“Pak Yana nanti jawab ya, makasih,” tandas orang nomor satu di Jakarta itu.

Sebelumnya, masalah antrean penumpang yang mengular di Halte Transjakarta itu dikarenakan penggunaan sistem baru kartu elektronik yang hanya bisa digunakan untuk satu pengguna.

Baca Juga: BBM Naik, Penumpang Transjakarta Meningkat 10 Persen dalam Sebulan Terakhir

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Transjakarta Anang Rizkani Noor menyebutkan bahwa apabila pelanggan tidak melakukan tempel kartu baik saat naik/turun, maka konsekuensinya kartu akan terblokir.

“Pelanggan perlu melakukan atur ulang (reset) dan biaya perjalanan sebelumnya akan dikenakan pada perjalanan berikutnya,” ucap Anang dalam keterangannya.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X