Wow! Menteri PUPR Basuki Jadi 'Pengendali Api’

- Sabtu, 11 Juni 2022 | 13:31 WIB
Basuki Hadimuljono jadi pengendali api. (Instagram/@Kemenpupr)11
Basuki Hadimuljono jadi pengendali api. (Instagram/@Kemenpupr)11

Menteri Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR) Basuki Hadimuljono memperlihatkan “jurus” yang tidak terduga saat mengunjungi sebuah restoran. Dia menjadi pengendali ketika menggantikan koki yang sedang memasak.

Menteri Basuki menjadi “pengendali api” saat mengunjungi salah satu restoran di Tajikistan.

Klip Menteri Basuki memperlihatkan bakat terpendamnya itu diunggah oleh akun Instagram Kemenpupr, Sabtu (11/6/2022).

Baca juga: Terjun ke Dunia Konten Kreator, Ini Alasan Ferry Irwandi Pilih Genre Storytelling

Pada awal klip terlihat seorang pria, yang merupakan staf restoran, sedang mengaduk adonan makanan. Adonan tersebut diaduk dengan api yang membara. Pria tersebut kemudian mengangkat adonan yang masih membara dengan api itu dengan dua piring.

Melihat keahlian staf itu, Menteri Basuki tak mau kalah. Dia mencoba mengaduk adonan yang masih membara dengan api. Dia melakukannya sudah seperti seorang profesional.

Saat melakukan aksinya, Menteri Basuki diiringi tabuhan gendang oleh Duta Besar Indonesia untuk Dubes Kazakhstan dan Tajikistan Fadjroel Rachman.

Aksi Menteri Basuki mendapat sambutan meriah dari netizen. Banyak yang memuji dengan keahliannya tersebut.

“Pentesan, pembangunan lancar semua, dikendalikan oleh Ang, menterinya,” komentar @_edilaks, yang menyamakan Menteri Basuki dengan karakter animasi Ang si Pengendali Api.

“Kereeen Pak Bas.... serba bisa....,”balas @loeysito05.

 

instagram-media" data-instgrm-captioned="" data-instgrm-permalink="https://www.instagram.com/reel/CepYGNhBRA3/?utm_source=ig_embed&utm_campaign=loading" data-instgrm-version="14" style=" background:#FFF; border:0; border-radius:3px; box-shadow:0 0 1px 0 rgba(0,0,0,0.5),0 1px 10px 0 rgba(0,0,0,0.15); margin: 1px; max-width:540px; min-width:326px; padding:0; width:99.375%; width:-webkit-calc(100% - 2px); width:calc(100% - 2px);">

 

 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X