Masih Penasaran Berkarir di BUMN, Simak Profil Karyawan Ideal Idaman Menurut Erick Thohir

- Rabu, 15 Juni 2022 | 14:40 WIB
Erick Thohir (Istimewa)
Erick Thohir (Istimewa)

Sejak aktif di media sosial, Menteri BUMN banyak mendapat atensi dan respon positif dari warga net. Banyak dari mereka yang bilang, sosok Erick Thohir sebagai Menteri muda yang kekinian. Karena dianggap rela mengikuti tren demi terjalinnya komunikasi yang baik dengan publik.

Salah satu atensi yang ramai disampaikan warganet kepada Eks Presiden Inter Milan ini adalah soal kesempatan berkiprah di Kementerian BUMN. Banyak dari mereka yang bertanya sekaligus memohon agar bisa masuk perusahaan-perusahaan plat merah yang dinahkodai Erick Thohir.

“Pak perbanyak lowongan untuk BUMN lagi donk. Terutama pelaut,” tulis salah satu tiktoker dengan akun @Jheeff Ht.Julu menanggapi salah satu konten kedekatan Erick Thohir dengan salah satu stafnya di BUMN.

Menurut Erick Thohir, BUMN memang merupakan penggerak sepertiga ekonomi Indonesia. Karena itu selama ini pihaknya selalu berusaha untuk menjaga komitmen dalam menciptakan lapangan kerja. Baik lewat Rekrutmen Bersama BUMN, atau program-program lain.

“BUMN adalah penggerak sepertiga ekonomi Indonesia. Karena itu, komitmen saya jelas, BUMN akan terus ciptakan lapangan kerja. Baik melalui Rekrutmen Bersama BUMN, juga (multiplier dari) program-program dari masing-masing BUMN, seperti Mekaar dan Makmur,” ujar Erick.

Karena itu pula selain untuk mengembangkan ekonomi hijau, fokus kerjasama BUMN dan LG Group di Kabupaten Batang yang saat ini sudah masuk tahap 2 adalah untuk menciptakan 20.000 lapangan kerja baru.

“Kerja sama BUMN dan LG Group telah memasuki tahap kedua. Investasi senilai Rp 142 T akan membuka lapangan pekerjaan untuk 20 ribu orang. InsyaAllah Indonesia bisa menjadi produsen utama bagi produk-produk berbasis nikel. Kesempatan emas untuk menuju green economy,” ujar Erick dalam unggahan twitter pribadinya.

Erick Thohir menjelaskan, Rekrutmen Bersama BUMN punya peran penting agar keberlanjutan kepemimpinan di BUMN diisi figur-figur muda yang tidak saja punya kapasitas, tapi juga Akhlak yang baik. Bagi Erick, kepandaian tanpa karakter akan menjadi kejahatan dan kekayaan tanpa karakter akan menjadi kerakusan.

"Para milenial, saya tunggu kalian untuk bergabung di BUMN. Di BUMN, kalian akan belajar, bertumbuh, dan berkontribusi untuk Indonesia. Menjadi agen pembangunan yang membawa BUMN dan Indonesia maju, makmur, dan mendunia. Karena BUMN untuk Indonesia,” ujarnya.

Untuk saat ini, perekrutan talenta baru BUMN memang dikelola oleh Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN. Lewat FHCI, para pelamar akan mengikuti beberapa tahap seleksi sebelum ditetapkan menjadi Karyawan BUMN. Antusiasme milenial cukup tinggi menyambut kesempatan emas ini.

Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan bahwa ke depan BUMN akan memberi kesempatan seluas-luasnya untuk milenial memimpin BUMN. Jumlah milenial BUMN yang hari ini mencapai 65% akan digenjot lagi sampai 80%.

“Keberlanjutan dari leadership (kepemimpinan) harus dimulai dari hari ini, karena itu kita (BUMN) memberi kesempatan selebar-lebarnya untuk generasi muda bergabung ke BUMN. Jumlah millennials di BUMN kurang lebih 65%, kita akan dorong lagi sampai 80%,” ujar Erick Thohir dalam kegiatan Pembekalan Peserta Rekrutmen di Tennis Indoor Senayan (18/05).

Sementara itu, Ketua Umum Forum Human Capital Indonesia (FHCI), Alexandra Askandar mengatakan BUMN juga memprioritaskan talenta digital dan kepemimpinan perempuan di masa mendatang. Terutama di bidang digital dan teknologi.

“Rekrutmen saat ini terbuka lebar untuk talenta muda di bidang digital dan teknologi, seperti data analitic, programmer, developer dan sebagainya. Ke depan angka ini berpotensi untuk terus tumbuh karena mempertimbangkan bahwa transformasi digital merupakan prioritas utama di BUMN,” ujar Alexandra dalam sebuah wawancara di kanal youtube CNBC Indonesia, Selasa (7/06).

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X