Kapolres Jaktim Dirotasi, Kombes Budi Sartono Jadi Kapolrestabes Bandung

- Rabu, 29 Maret 2023 | 13:13 WIB
Kombes Pol Budi Sartono (Instagram/@polisijaksel)
Kombes Pol Budi Sartono (Instagram/@polisijaksel)

Selain sejumlah posisi jajaran Kapolda, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo juga melakukan rotasi jabatan di tubuh Polres Metro Jakarta Timur. Posisi Kapolres Metro Jakarta Timur kini resmi berganti.

Mutasi jabatan Kapolres Metro Jaktim ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan nomor ST/713/III/KEP./2023. Surat Telegram ini ditandatangani langsung oleh Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono.

Dalam surat telegram tersebut, posisi Kapolres Metro Jaktim yang sebelumnya diisi oleh Kombes Pol Budi Sartono kini resmi digantikan oleh Kombes Pol Leonardus Harapantua Simarmata Permata. Kombes Leonardus sebelumnya menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Labfor Bareskrim Polri.

-
Ilustrasi polisi (ANTARA)

Baca Juga: Parah! Pemilik Travel Umrah yang Tipu Jemaah hingga Rp91 M Sempat Kabur ke Yogyakarta

Sementara itu, Budi Sartono dipindahtugaskan untuk menjabat sebagai Kapolrestabes Bandung, menggantikan Kombes Aswin Sipayung.

Sososk Kombes Pol Budi Sartono

Kombes Budi Sartono bukanlah nama asing bagi awak media. Kepada INDOZONE, dia amat responsif ketika dikonfirmasi perihal kasus-kasus yang terjadi di wilayah hukumnya.

Budi Sartono diketahui merupakan lulukan Akpol 1996. Dia merupakan polisi yang berpengalaman dalam bidang reserse.

Karier kepolisian Budi Sartono diketahui cukup mentereng. Dia pernah menduduki jabatan strategis di wilayah hukum Polda Metro Jaya, antara lain sebagai Kasat Reskrim Polres Metro Jakpus, Kapolsek Cakung, Wakapolres Metro Jaksel, Kapolres Metro Jakarta Selatan hingga Kapolres Metro Jakarta Timur.

Baca Juga: Abi-Bunda, Pasutri yang Tipu Jemaah Umrah hingga Rp91 Miliar Ditangkap Polisi

Di daerah, dia juga pernah menjabat sebagai Kapolres Boyolali, Wadirkrimsus Polda Banten hingga Direktur Reserse Narkoba Polda Sumbar.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X