Soal Isu Penghapusan Mata Pelajaran Sejarah, Nadiem: Tak Ada Rencana Dihapus

- Rabu, 23 September 2020 | 23:00 WIB
Nadiem Makarim. (Photo/ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)
Nadiem Makarim. (Photo/ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)

Terkait isu penghapusan mata pelajaran sejarah, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim menegaskan tidak ada rencana penghapusan.

Hal itu secara tegas disampaikan Nadiem dalam rapat kerja dengan Komisi X DPR di Jakarta, Rabu (23/9/2020).

"Tidak ada rencana penghapusan mata pelajaran sejarah. Bahkan hingga 2021 pun belum ada perubahan kurikulum nasional," ujar Nadiem.

Nadiem juga menjelaskan bahwa saat ini untuk penghapusan tersebut masih perlu dibahas lebih intensif dengan DPR maupun dengan para pakar serta masyarakat.

"Tidak ada kebijakan apapun sampai saat ini diputuskan tentang perubahan kurikulum nasional. Bahkan pada 2021 pun tidak ada perubahan kurikulum nasional hanya percontohan dan itu pun dilakukan di beberapa sekolah," terang dia.

"Ke depan, kami berharap masyarakat lebih memberi masukan dan membantu kita dengan saran yang konstruktif dan tanpa emosi," harap Nadiem.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X