PA 212 Hingga Buruh Demo di Jakarta Hari Ini, Polisi: Jangan Bikin Kerusuhan

- Senin, 2 November 2020 | 09:24 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Persaudaraan Alumni (PA) 212 hingga massa dari elemen buruh hari ini akan menggelar aksi unjuk rasa disekitaran wilayah Jakarta Pusat. Polda Metro Jaya mengimbau agar massa aksi tidak melakukan kerusuhan dalam unjuk rasa kali ini.

"Kita mengimbau sampaikanlah apapun dengan damai, jangan bikin kerusuhan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus saat dihubungi, Senin (2/11/2020).

Lebih jauh Polda Metro Jaya kembali mengingatkan massa aksi agar berhati-hati disusupi oleh provokator. Polisi meminta massa untuk saling menjaga kelompoknya agar tidak mudah disusupi.

"Kita juga menyampaikan tolong lah korlap supaya jangan sampai terprovokasi kelompok provokator yang niatnya ingin bikin rusuh, itu harus dijaga," kata Yusri.

"Jangan sampai nanti masuk lagi kelompok-kelompok yang memang anarkis yang biasa ingin bikin rusuh," sambung Yusri.

Seperti diketahui massa dari Persaudaraan Alumni 212 hari ini kembali menggelar aksi unjuk rasa. Sasaran mereka yakni berdemo di depan Kedubes Prancis, Jakarta Pusat.

Diwaktu yang sama massa dari elemen buruh kembali melakukan aksi unjuk rasa hari ini disekitar wilayah Patung Kuda. Tema yang mereka bawa masih berkaitan penolakan Omnibus Law UU Cipta Kerja sekaligus meminta kenaikan upah minimum 2021.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X