Meski Corona Masih Ada, Masyarakat Harus Siap Jalani New Normal

- Rabu, 27 Mei 2020 | 13:32 WIB
Ilustrasi. Masyarakat sedang berjalan di jembatan penyebrangan orang (ANTARA/Aditya Pradana Putra)
Ilustrasi. Masyarakat sedang berjalan di jembatan penyebrangan orang (ANTARA/Aditya Pradana Putra)

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Mohammad Taufik, meminta masyarakat DKI agar siap menjalani fase new normal atau tatanan hidup baru di tengah pandemi virus corona (Covid-19). Ini tentu setelah penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) fase ketiga berakhir pada 4 Juni 2020.  

"(Harus) ada peningkatan disiplin pada masyarakat berkaitan dengan syarat-syarat new normal. New normal itu kan berarti bukan bebas segala-galanya. Masih dalam pembatasan, misalnya physical distancing jalan, pakai maskernya jalan," kata Taufik di Jakarta, Rabu (27/5/2020). 

Taufik menuturkan, penerapan new normal juga memiliki sisi positif. Sebab, hingga kini belum ada satu negara pun yang berhasil menemukan vaksin Covid-19. 

"Saya kira new normal itu ada baiknya. Kita enggak paham sampai kapan virus ini. Ketika kasus turun pun, virus tetap ada. Karena itu (masyarakat) harus dibiasakan," ungkapnya. 

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta ini pun meyakini setelah masa PSBB berakhir nanti, penularan virus corona juga terus menurun. Ia memandang pelaksanaan PSBB yang selama ini diterapkan telah menunjukkan hasil yang positif. 

"Satu orang tadinya menularkan delapan (jiwa). Sekarang kan udah (menurun). Mudah-mudahan sampai tanggal 4 Juni turun atau banding nol gitu," imbuhnya. 

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku akan mengerahkan pasukan TNI-Polri secara masif di empat provinsi dan 25 kabupaten/kota, untuk mendisiplinkan protokol kesehatan demi mempersiapkan new normal di Indonesia.

Adapun provinsi yang sedang disiapkan untuk melakukan new normal ialah DKI Jakarta, Jawa Barat, Sumatera Barat, dan Gorontalo.

Artikel menarik lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X