Pemain Pokemon Go & Tamu KFC Jadi Kelompok yang Melanggar Lockdown di Melbourne

- Rabu, 15 Juli 2020 | 22:52 WIB
Ilustrasi penanganan COVID-19 di Melbourne. (photo/Ilustrasi/REUTERS/James Ross)
Ilustrasi penanganan COVID-19 di Melbourne. (photo/Ilustrasi/REUTERS/James Ross)

Pada pekan lalu, kota kedua terbesar di Australia, Melbourne, masuk fase lockdown akibat pandemi COVID-19. Kebijakan itu diambil untuk mengurangi penularan terhadap virus tersebut.

Sepekan saat kebijakan lockdown diterapkan, Kepolisian Negara Bagian Victoria menyampaikan bahwa mereka telah menindak 500 pelanggar lockdown dengan denda.

Pihak kepolisian setempat menyebut bahwa kelompok pelanggar paling banyak, yakni dua orang yang bermain Pokemon Go di tempat parkir, serta sekelompok anak muda bermain ke rumah temannya dengan alasan ingin mengisi daya ponsel. Pelanggar lainnya juga datang dari seorang pria yang makan di restoran KFC.

"Perhatian khusus kami terhadap pesta dan pertemuan-pertemuan yang masih berlangsung," sebut pejabat kepolisian Victoria, Rick Nugent, dilansir dari Reuters, Rabu (15/7/2020).

Sejak kebijakan lockdown diberlakukan, warga kota Melbourne dilarang untuk meninggalkan rumah. Mereka diizinkan pergi ke luar rumah hanya untuk bekerja, belajar, ke dokter, berolahraga, dan membeli sembako.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X