Meski Pandemi Belum Usai, Menpora Ingatkan Pemuda Agar Selalu Semangat untuk Berkreasi

- Selasa, 27 Oktober 2020 | 19:47 WIB
Menpora Zainudin Amali. (Photo/ANTARA/HO-Humas Kemenpora)
Menpora Zainudin Amali. (Photo/ANTARA/HO-Humas Kemenpora)

Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-92, Menteri Pemuda dan Olahraga RI Zainudin Amali mengingatkan kepada generasi muda untuk tetap berkreasi meski pandemi COVID-19 belum usai.

Selain itu, Menpora juga mengatakan bahwa pandemi memaksa sebagian besar orang untuk mengurangi aktivitas. Meski demikian, ia meminta hal itu bukan menjadi penghambat bagi generasi muda Indonesia untuk berkembang dan berperan dalam pertumbuhan ekonomi nasional.

"Kalau dulu para pemuda bersatu untuk memikirkan cara lepas dari penjajahan, saat ini pemuda ditantang untuk beradaptasi dan melepaskan diri dari ketertinggalan," kata Menpora, dilansir dari Antara, Selasa (27/10/2020).

"Usia muda di Indonesia sebanyak 24 sampai 25 persen, dan lapisan (usia) ini yang sekarang jadi penggerak nasional di segala bidang. Jadikan ini sebagai pemicu bagi pemuda lainnya agar mau bergerak dan berjuang. Jika tidak disiapkan dari sekarang, ditakutkan bonus demografi justru akan sia-sia," sambungnya.

Di sisi lain, Deputi Pengembangan Pemuda Kemenpora Asrorun Ni'am ikut memberikan pesan kepada pemuda dalam membangun masyarakat yang lebih berkualitas.

"Penanganan ini harus jadi perhatian seluruh masyarakat. Jika ada satu orang yang abai malah bisa jadi transmitor wabah. Momentum Sumpah Pemuda direvitalisasi di masa ini, sekarang ada kontekstualisasi komitmen persatuan dan kebersamaan dalam menghadapi COVID-19, ini kaitannya dengan solusi kesehatan," terang Ni'am.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X