Ada Parade MotoGP, Pasukan Oranye Tak Boleh Ada Kegiatan, yang Penting Jalan Sudah Bersih

- Rabu, 16 Maret 2022 | 09:42 WIB
Sumiati (40), petugas PPSU antusias nonton parade MotoGP. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)
Sumiati (40), petugas PPSU antusias nonton parade MotoGP. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

Seorang petugas Pekerja Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), Sumiati, tidak sabar untuk menyaksikan parade MotoGP yang akan dilangsungkan pada pukul 10.00 hingga 11.00 WIB di Jakarta.

Sumiati yang biasanya bertugas membersihkan sekitaran kawasan Monumen Nasional (Monas) sisi Medan Merdeka Barat, mengaku sudah bersiap menyaksikan balapan itu dari pinggir jalan. 

"Iya lah (nonton), makanya ini udah stanby di sini. Iya sudah nungguin, mau lihat," ucap Sumiati saat ditemui Indozone, Rabu (16/3/2022). 

Baca juga: Awkarin Umumkan Gagal Nikah dengan Gangga Kusuma, Ngana Waras?

Ia pun mengaku pekerjaannya sedang senggang, karena kawasan tersebut sudah bersih. Sehingga, ia akan menonton parade MotoGP tersebut bersama rekannya di PPSU alias pasukan oranye. 

"Kadang kalau ada acara-acara gitu, enggak boleh giat dulu, yang penting sudah bersih," tandasnya. 

Seperti diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan beraudiensi dengan para pembalap MotoGP yang berlomba di Mandalika sebelum dimulainya parade. 

Ada belasan pembalap yang akan hadir, seperti Marc Marquez, Joan Mir, Alex Rins, Francesco Bagnaia, Jack Miller, Maverick Vinales, Alex Marquez, dan Takaaki Nakagami.

Rute Parade akan mulai dari Istana Negara keliling Jalan MH Thamrin lalu finis di Monas.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X