Problematika Kebakaran Hutan Hujan Amazon

- Senin, 26 Agustus 2019 | 17:03 WIB
REUTERS/Ricardo Moraes
REUTERS/Ricardo Moraes

Kebakaran hutan hujan Amazon yang terjadi di Brasil menjadi peristiwa yang menggemparkan dunia. Bagaimana tidak, kebakaran yang menghanguskan sebagian wilayah paru-paru bumi ini menjadi kebakaran terparah sepanjang sejarah.

Melihat hal ini, Presiden Jair Bolsonaro menginstruksikan operasi militer di tujuh negara bagian sejak hari Minggu untuk memadamkan kebakaran dahsyat yang terjadi di Amazon.

Operasi militer ini dilakukan dengan menerjunkan dua jet raksasa yang memompa ribuan liter air diatas gumpalan asap tebal di Amazon. Aksi ini muncul setelah para pemimpin negara Kelompok Tujuh (G7) menggelar pertemuan di Prancis guna menyuarakan kekhawatiran mendalam soal kebakaran tersebut.

-
REUTERS/Bruno Kelly

 

Presiden Prancis Emmanuel Macron mengatakan bahwa G7 hampir mencapai kesepakatan untuk memberikan "bantuan teknik dan finansial" kepada negara-negara yang terkena dampak kebakaran hutan Amazon.

Bolsonaro mengungkapkan jika pihak militer akan diterjunkan pada Jumat setelah ia bersama beberapa pihaknya dibanjiri kritikan pedas dari masyarakat dan pemimpin dunia, yang menuding Bolsonaro tak melakukan tindakan apapun.

Ada beberapa hal yang harus kamu tahu tentang kebakaran yang terjadi di Amazon.

1. Kenapa Amazon terbakar

-
Marizilda Cruppe/Amnesty International Via Reuters

 

Hutan hujan Amazon terbakar diduga karena adanya pembukaan hutan ilegal untuk menciptakan lahan pertanian. Pembakaran di lahan hutan Amazon ini dilakukan dengan sengaja dan menyebar saat musim kemarau terjadi

2. Kenapa dunia harus peduli?

-
REUTERS/Sergio Moraes

 

Kebakaran hutan hujan Amazon secara tidak langsung mengurangi hujan di seluruh Amerika Selatan dan wilayah lain di dunia. Bumi akan kehilangan penyerap karbon yang penting, karena kehadiran api akan langsung menyuntikan karbon ke atmosfer.

3. Lalu bagaimana solusinya?

-
REUTERS/Ricardo Moraes

 

Selain pengesahan undang-undang untuk mengembangkan program nasional melindungi Amazon dengan tingkat kliring di Amazon turun lebih dari dua pertiga antara 2004 dan tahun 2011. Brasil sendiri memiliki alat keuangan diplomatik, dan politik yang bekerja untuk menghentikan pembukaan seluruh penjualan Amazon.

-
REUTERS/Ricardo Moraes

 

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X