Jangan Sepele, Ketahui Penyebab Batuk Terus Menerus dan Pencegahannya

- Rabu, 3 Juli 2019 | 14:58 WIB
photo/iStock
photo/iStock

Batuk adalah kondisi di mana tenggorokan berlendir dan terkena iritasi. Penyebab batuk ini bermacam-macam dan tidak semua batuk itu sama. Ada batuk berdahak dan ada juga batuk kering.

Kondisi ini pun mengganggu aktivitas sehari-hari. Apalagi jika batuk yang dialami tidak kunjung sembuh sehingga perlu ditangani oleh dokter.

Berikut adalah beberapa penyebab batuk beserta cara pencegahannya yang telah dirangkum oleh Indozone, Rabu (3/7):

Penyebab Batuk Umum

-
familypracticecenterpc.com

Umumnya, batuk disebabkan karena infeksi saluran pernapasan akibat virus, misalnya pilek atau flu. Ini bisa berlangsung cukup lama hingga berhari-hari. Beberapa penyebab batuk umum ini bisa karena merokok, asma (gangguan pada pernapasan), atau bisa juga efek samping dari obat-obatan.

Kondisi lain dari batuk umum ini adalah kerusakan pada pita suara, infeksi bakteri seperti pneumonia, gagal jantung, atau karena penyakit gastroesophageal reflux (GERD).

Penyebab Batuk Akut

-
afcurgentcarechattanoogatn.com

Batuk akut biasanya disebabkan oleh beberapa kondisi seperti infeksi di saluran pernapasan, demam, flu, dan radang tenggorokan. Kondisi penyebabnya juga bisa karena infeksi paru-paru seperti bronkitis dan pneumonia.

Penyebab Batuk Kronis

-
home.bt.com

Kronis ini biasanya disebabkan karena sesak napas atau asma, penyakit tuberkulosis (TBC), infeksi jamur pada paru-paru, dan kanker paru-paru. Selain itu, batuk kronis ini akan berlangsung dalam jangka panjang dikarenakan merokok, penyakit refluks gastro-esofagus, asma, dan obat-oabatan.

Cara Pencegahannya

Untuk mengatasi batuk yang tidak kunjung sembuh, langkah baiknya dengan memeriksakan diri ke dokter. Namun sebelum itu, beberapa cara lain yang dapat dilakukan untuk mencegah terkena batuk bisa dengan berikut ini:

1. Atur Pola Makan

-
Unsplash

Sakit batuk mungkin terdengar sepele, namun jika dibiarkan terus maka akan membuat batuk tidak kunjung sembuh. Studi di American Journal of Respiratory and Critical Care Medicine menemukan bahwa cara penanganan untuk orang yang mengalami batuk yang sudah kronis adalah dengan mengatur pola makan.

2. Berhenti Merokok

-
Pixabay

Ini adalah penyebab yang lumrah ditemukan pada seseorang yang terkena batuk terus-menerus. Tak heran, jika orang tersebut adalah perokok aktif bahkan sampai candu. Oleh karena itu, untuk mencegah batuk berkepanjangan, disarankan untuk tidak merokok. Bagi yang sudah terlanjur merokok, mulailah melatih diri untuk tidak merokok lagi.

3. Periksakan ke Dokter

-
Unsplash

Jika batuk sudah tidak bisa ditangani dengan cara-cara sebelumnya, maka coba periksakan ke dokter. Bisa jadi, batuk disebabkan karena kondisi tubuh yang tidak terlihat dan hanya bisa diketahui melalui pemeriksaan medis.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X