Kasus Corona Kerap Bertambah Seribuan, Pemerintah Sebut Kapasitas RS Masih Cukup

- Rabu, 1 Juli 2020 | 17:05 WIB
Petugas membawa seorang wanita yang diduga terinfeksi virus corona ke ruang isolasi di RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, Senin (2/3/2020). (INDOZONE/Arya Manggala)
Petugas membawa seorang wanita yang diduga terinfeksi virus corona ke ruang isolasi di RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, Senin (2/3/2020). (INDOZONE/Arya Manggala)

Juru bicara penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan kapasitas rumah sakit di Indonesia masih cukup untuk menampung pasien positif terpapar virus corona. Meskipun beberapa waktu belakangan, penambahan kasus masih seribuan.

Lebih lanjut, Yuri pun mengungkapkan hingga saat ini, tingkat hunian rumah sakit (RS) di Indonesia sebesar 55,59% dari kapasitas yang sudah terpakai.

“Kapasitas rumah sakit kita, kalau kita lihat data yang sama, maka tingkat hunian rumah sakit angka nasional kita 55,59% dari kapasitasnya yang terpakai,” ucap Yuri dalam video conference di BNPB, Jakarta, Rabu (1/7/2020).

Selain itu, Yuri menjelaskan bahwa terdapat sebanyak 21 provinsi yang tingkat huniannya masih di bawah 55,59%, dan terdapat sebanyak 13 provinsi yang tingkat huniannya di atas 55,59%.

“Dan lima provinsi saja yang tingkat huniannya di atas 75%, yaitu di Sulawesi Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Papua Barat, dan Nusa Tenggara Barat (NTB),” paparnya.

Dengan masih tersedianya kapasitas hunian rumah sakit, Yuri menyebut kalau pasien positif corona semakin banyak yang sembuh karena akan segera ditangani di rumah sakit.

“Kesembuhan ini bisa dicapai karena memang secara dini kita bisa menemukan kasus Covid-19 terkonfirmasi dengan gejala ringan sedang yang segera ditangani di rumah sakit,” tutup Yuri.

Sekadar diketahui, pada hari ini konfirmasi positif Covid-19 di Indonesia bertambah sebanyak 1.385 kasus, sehingga total menjadi 57.770 orang. Kasus sembuh bertambah 789 sehingga menjadi 25.595 orang, dan kasus meninggal bertambah 58 orang, total menjadi 2.934 orang.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X