Viral Aksi Perampokan Bersenpi di Minimarket, Polisi Gerak Cepat Tangkap Pelaku

- Jumat, 5 Juni 2020 | 10:36 WIB
Hasil tangkapan layar perampokan viral (Instagram/@westjurnalpalma)
Hasil tangkapan layar perampokan viral (Instagram/@westjurnalpalma)

Polres Metro Jakarta Barat bergerak sangat cepat dalam mengusut kasus perampokan sebuah minimarket di daerah Taman Sari, Jakarta Barat. Penangkapan para pelaku tersebut berlangsung semalam.

Hal itu dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Kompol Teuku Arsya Khadafi. Namun sayangnya Arsya belum mau menyebutkan jumlah pelaku yang berhasil diamankan pihaknya.

"Ya benar pelaku perampokan sudah kami tangkap," kata Kompol Arsya saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (5/6/2020).

Arsya belum mau menjelaskan lebih detail prihal kronologi penangkapan pelaku perampokan itu. Dia hanya menyebut pihaknya akan segera merilis kasus itu dalam waktu dekat.

-
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Kompol Teuku Arsya Khadafi (Dok.Humas Polres Jakbar)

"Nanti siang akan kita rilis sekitar pukul 14.00 WIB," tegas Arsya.

Seperti diketahui, video yang merekam aksi perampokan sebuah minimarket di Taman Sari Jakarta Barat viral di media sosial. Dilihat di akun Instagram @westjurnalpalma, terlihat seorang wanita penjaga minimarket ditodong oleh perampok.

Pelaku menodong penjaga minimarket dan meminta diarahkan ke brangkas toko. Para pelaku berhasil merampok uang senilai Rp18 juta dan berhasil melarikan diri.

Aksi perampokan itu diketahui terjadi pada pagi hari saat minimarket itu baru saja buka. Ada tiga orang pelaku yang melakukan aksi perampokan minimarket itu dengan membawa kendaraan satu unit mobil.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by West Journal Palma(WJP) (@westjurnalpalma) on

Artikel Menarik Lainnya

 

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X