Dalam Setahun, Disney Plus Capai 86 Juta Pelanggan

- Sabtu, 12 Desember 2020 | 18:09 WIB
Disney Plus. (Photo/Disney+)
Disney Plus. (Photo/Disney+)

Disney Plus mengabarkan bahwa jumlah pelanggannya saat ini telah mencapai 86,8 juta pelanggan di mana angka tersebut dicapai sejak peluncurannya pada bulan November 2019.

Selain itu, dalam beberapa bulan jumlah pelanggan Disney Plus bertambah sebesar 13 juta sejak akhir bulan September.

Lonjakan angka tersebut kemungkinan dipengaruhi dengan peluncurannya di Amerika Latin. Di masa mendatang Disney telah memproyeksikan bahwa Disney Plus akan memiliki sekitar 230 dan 260 juta pelanggan secara global saat layanan streaming ini berusia lima tahun.

Target tersebut kemungkinan dipengaruhi dengan peluncuran di Amerika Latin. Di masa mendatang Disney telah memproyeksikan bahwa Disney Plus akan memiliki sekitar 230 dan 260 juta pelanggan secara global saat layanan streaming ini berusia lima tahun.

Baca juga: Presiden Jokowi Ajak Elon Musk Investasi di RI Lewat Pembicaraan Telepon

Target tersebut dikemukakan saat Disney melakukan presentasi terhadap investor yang merinci keseluruhan strategi Disney untuk tahun depan dan seterusnya.

Jika dibandingkan dengan Netflix yang merajai dunia sejak debutnya pada 13 tahun lalu menargetkan bahwa pada akhir tahun ini dapat melampaui 200 juta pelanggan global.

Sementara itu, menyadur dari laman CNET, Sabtu (12/12/2020) secara keseluruhan popularitas Disney Plus telah jauh melampaui perkiraan awal Disney sendiri. Dimana mereka pertama kali memproyeksikan Disney plus hanya mencapai antara 60 dan 90 juta pelanggan sekitar lima tahun setelah peluncuran.

Tapi nyatanya dalam waktu satu tahun Disney Plus mampu mengumpulkan 86,8 juta pelanggan. Dan angka tersebut tentu jauh dari perkiraan awal Disney sebelumnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X