Hewan Ini Bikin Banyak yang Salah Tebak, Ini Kelinci atau Burung?

- Rabu, 21 Agustus 2019 | 14:29 WIB
Screenshot
Screenshot

Seorang ilmuwan bernama Dan Quintana mengunggah sebuah video yang bikin netizen bingung. Video yang diunggah oleh Quintana di akun Twitternya itu memperlihatkan seekor hewan hitam.

Namun, sekilas hewan tersebut tampak seperti kelinci, namun juga tampak seperti burung gagak. Video ini pun menuai perdebatan di kalangan netizen karena menebak hewan yang ada di dalam video tersebut.

 

Awalnya, Quintana mengunggah video tersebut dengan caption "Kelinci sangat menyukai belaian di bagian hidungnya." Netizen kemudian beramai-ramai menyebut bahwa 'kelinci' itu sangat lucu.

Padahal, hewan tersebut sebenarnya adalah seekor burung gagak. Ya, artinya netizen telah tertipu dengan kata-kata.

"Saya pikir cukup jelas bahwa video itu adalah seekor burung (tidak seperti video yang memang dirancang untuk menjadi ambigu). Itu karena kamu bisa dapat melihat membran tembus pandang yang menyapu mata secara horisontal saat hewan tersebut berkedip. Kelinci tidak mempunyai membran seperti itu," ungkap Quintana.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X