Pendam Jaya Gelar Tradisi Satuan Penerimaan, Pelepasan & Purna Tugas

- Rabu, 14 Agustus 2019 | 09:48 WIB
Kapendam Jaya memberikan cindera mata kepada Letkol Kav Antonius Totok. (Pendam Jaya)
Kapendam Jaya memberikan cindera mata kepada Letkol Kav Antonius Totok. (Pendam Jaya)

Kepala Penerangan Kodam Jaya (Kapendam Jaya) Letkol Czo Zulhadrie S. Mara, memimpin langsung tradisi satuan purna tugas, pelepasan personel dan penerimaan personel di Media Center Kodam Jaya/Jayakarta, Selasa (13/8/2019).

Usai mengapresiasi dan berterima kasih kepada personel yang purna tugas dan pindah satuan, Kapendam Jaya juga menyambut personel yang masuk satuan Pendam Jaya. Dalam sambutannya, ia menggaris bawahi masalah kebersamaan dan prosedur.

"Kebersamaan dalam pelaksanaan setiap tugas itu yang utama. Dengan bersama, tugas apapun dapat dilaksanakan dengan mudah, namun tetap memperhatikan dan tidak mengenyampingka prosedur yang berlaku. Dan, jaga selalu nama baik satuan dimanapun dan kapanpun," ujar Kapendam.

Usai Kapendam Jaya menyampaikan sambutan, masing-masing perwakilan purna tugas dan pindah satuan menyampaikan pesan dan kesannya selama berdinas di Pendam Jaya. Mereka yakni, Letkol Inf  Sugiri dan Letkol Kav Antonius Totok yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapendam Jaya.

-
Pendam Jaya

 

"Pesan saya untuk personel Pendam Jaya, jaga silaturahmi yang sudah ada sebelumnya. Terus memacu diri untuk mengembangkan kemampuan yang dimiliki. Semoga, kedepan Satuan Pendam jaya di bawah kepemimpinan Letkol Czi Zulhadrie, S. Mara semakin baik," kata Letkol Kav Antonius Totok.

Personel yang purna tugas adalah Letkol Inf Sugiri, Mayor Inf Karnadin, PNS Sri Minangsih dan PNS Sondang. Sementara PNS yang pindah satuan yakni, Letkol Kav Antonius Totok, Mayor Caj (K) Yuni Prasetyowati, Kapten Inf Abu Bastian, Pelda Fery, Pelda Badi dan pelda Nardi.

"Sedangkan personel Pendam Jaya yang masuk satuan Pendam Jaya terdiri dari Mayor Chb (K) Dwi Mardewita, Lettu Kav Rangga dan Serda Iwan," pungkas Kapendam Jaya.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X