Jasa Marga Tutup Akses ke Lokasi Demonstrasi

- Selasa, 24 September 2019 | 16:12 WIB
Sejumlah mahasiswa berunjuk rasa di depan Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta. (Antara/Boyke Ledy)
Sejumlah mahasiswa berunjuk rasa di depan Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta. (Antara/Boyke Ledy)

PT Jasa Marga (persero) selaku pengelola Tol Dalam Kota (Jakarta Inner Ring Road) memberlakukan penutupan ruas Jalan Tol Cawang-Tomang di depan Gedung DPR/MPR.

"Untuk menjaga keamanan dan keselamatan pengguna jalan, saat ini dalam persiapan untuk penutupan akses yang menuju ke lokasi demonstrasi," kata Corporate Communication Departemen Head PT Jasa Marga Irra Susiyanti, Selasa (24/9).

Ruas jalan tol di depan Gedung DPR/MPR itu kini tidak bisa dilalui kendaraan karena pendemo yang membludak hingga menutupi jalan tol. Para pengguna jalan tol akan dialihkan ke pintu keluar terdekat.

"Bagi para pengguna jalan yang sudah masuk akan dialihkan keluar di exit tol terdekat," kata Irra.

Meski demikian jalur tol dalam kota dari arah Tomang menuju Cawang tidak terpengaruh dan beroperasi normal.

Sebelumnya, pada Senin (23/9) mahasiswa menggelar aksi di depan Gedung DPR/MPR Senayan, Jakarta, dilatari penolakan revisi Undang-undang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), serta Rancangan Kitab Undang-undang Hukum Pidana (RKUHP).

Sejumlah pasal di RKUHP mengundang kritik dan protes dari sejumlah kalangan. Beberapa pasal kontroversial dalam RKUHP dimaksud seperti pasal penghinaan presiden dan wakil presiden, pasal perzinahan, pasal aborsi, pasal kohabitasi atau kumpul kebo hingga pasal tentang korupsi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X