Buruh Ajak Netizen Tolak Kenaikan Harga BBM: Masa Depan Milenial dan Gen Z Terancam!

- Selasa, 6 September 2022 | 15:29 WIB
Aksi demo buruh tolak kenaikan harga BBM di depan Gedung DPR RI, Selasa (6/9/2022). (INDOZONE/Harits Tryan Akhmad)
Aksi demo buruh tolak kenaikan harga BBM di depan Gedung DPR RI, Selasa (6/9/2022). (INDOZONE/Harits Tryan Akhmad)

Presiden Partai Buruh Said Iqbal meminta kepada para netizen di media sosial agar ikut menyuarakan penolakan kenaikan harga BBM bersubsidi.

Hal tersebut dikatakan Said saat menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (6/9/2022).

"Kalau kita diam, netizen pada diam, maka ketidakadilan akan terus berlangsung," kata Said.

Ia berkata, bahwa kenaikan BBM berimbas terhadap naiknya harga lainnya. Untuk itu, dia mengajak para masyarakat Indonesia agar dapat menyuarakan protes di media sosial terkait penolakan kenaikan harga BBM.

Baca Juga: Ada Demo Kenaikan Harga BBM di Gedung DPR, Hindari Ruas Jalan Ini Biar Gak Kena Macet

"Kami mengumumkan secara terbuka kepada seluruh rakyat Indonesia khusus para netizen yang bermain sosial media, anak muda, milenial, dan gen Z, masa depanmu sedang terancam," ucapnya.

Selain itu, Said mengutarakan jika, aksi yang dilakukan massa buruh akan terus berlanjut sampai pemerintah menurunkan harga BBM.

"Aksi akan lanjut terus menerus hingga pemerintah menurunkan harga BBM, kita pernah menang. Karena kami berkeyakinan bahwa bapak presiden Jokowi akan mendengar suara rakyat di samping suara elit para partai politik dan elit menteri yang tidak berpihak pada kepentingan rakyat," tutupnya. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X