Diduga Akan Rusuh, Polisi Amankan 22 Orang Anarko saat Aksi Buruh di Jakarta

- Sabtu, 1 Mei 2021 | 17:46 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, terdapat 22 orang anarko yang diamankan oleh pihaknya. Diduga mereka menyusup untuk membuat kerusuhan dalam peringatan hari buruh atau May Day.

“22 orang anak anarko diamankan,” kata Yusri kepada wartawan, Sabtu (1/5/2021).

Menurut Yusri mereka diamankan saat berada di sekitaran Kantor Organisasi Buruh Internasional (ILO). Di mana mereka menyusup bersama dengan kelompok buruh yang sedang longmarch ke arah kawasan Patung Kuda.

“Iya itu di ILO mau bergabung dengan kelompok buruh-buruh itu loh,” bebernya.

Di samping itu Yusri menegaskan diamankan 22 orang kelompok anarko ini dikarenakan diduga ingin membuat kerusuhan saat masa hendak aksi May Day.

“Seperti biasa mereka ada dugaan mau buat kerusuhan makanya kita amankan kita periksa,” ucap dia.

Sebelumnya Polisi juga  sudah mengamankan 30 massa Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI).

Artikel menarik lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Polres Langkat Musnahkan Barbuk Ganja dan Sabu

Rabu, 17 April 2024 | 11:20 WIB
X