Bos Mossad Berangkat ke Washington, Bujuk AS Serang Iran

- Senin, 6 Desember 2021 | 14:38 WIB
David Barnea saat dilantik menjadi Kepala Mossad pada 1 Juni 2021. (Kobi Gideon/GPO via Times of Israel)
David Barnea saat dilantik menjadi Kepala Mossad pada 1 Juni 2021. (Kobi Gideon/GPO via Times of Israel)

Bos Mossad Israel, David Barnea, dilaporkan bertolak ke Washington pada Minggu (6/12/2021) untuk membujuk Amerika Serikat (AS) agar mau menyerang Iran. Kunjungan ini dilakukan setelah upaya menghidupkan kembali kesepakatan nuklir Iran yang berlangsung di Wina, Austria, pada 29 Desember 2021. 

Israel yang merasa terancam dengan program nuklir Iran, menginginkan AS agar terlibat dalam aksi militer terhadap Teheran. Namun jika opsi tersebut tidak memungkinkan untuk dilakukan, karena pemerintahan Biden yang tak tertarik dengan konflik militer, Israel bakal meminta AS agar menjatuhkan sanksi lebih keras pada Iran.

Mengutip Times of Israel, Senin (6/12/2021), kepala dinas mata-mata rahasia Israel itu akan berusaha membujuk AS agar tidak kembali pada kesepakatan nuklir Iran yang dikenal sebagai Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA). Israel meyakini Iran tidak akan benar-benar mematuhi hasil kesepakatan dan menghentikan program nuklir mereka.

Berdasarkan laporan Ynet, Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz juga akan menyusul untuk misi yang sama pada Rabu (8/12/2021). Benny Gantz akan bertemu dengan Menteri Luar Negeri Antony Blinken dan Menteri Pertahanan Lloyd Austin untuk mempengaruhi kebijakan AS terhadap Iran.

"Kunjungan saya ke Washington akan fokus pada Iran. Saya berencana untuk memfasilitasi kemampuan militer Israel," kata Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz dikutip dari Ynet, Senin (6/12/2021).

Kekhawatiran Israel terhadap program nuklir Iran meningkat, ditengah negosiasi JCPOA yang melemah pada Kamis pekan lalu. Wakil Teheran menuntut penghapusan total terhadap sanksi yang dijatuhkan pada Iran.Di sisi lain, Iran juga dilaporkan tak mau melepas kemajuan nuklirnya yang mengalami progres bagus sejak pertengahan 2019 lalu.

Artikel Menarik Lainnya :

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X