Ada Saksi yang Berasumsi di Kasus Editor Metro TV, Polisi Akan Lakukan Pemeriksaan Ulang

- Senin, 20 Juli 2020 | 19:01 WIB
Tim gabungan Polisi dan TNI melakukan evakuasi dan identifikasi jenazah editor Metro TV Yodi Prabowo. (ANTARA/Laily Rahmawaty)
Tim gabungan Polisi dan TNI melakukan evakuasi dan identifikasi jenazah editor Metro TV Yodi Prabowo. (ANTARA/Laily Rahmawaty)

Proses penyidikan masih terus dilakukan oleh tim gabungan yang dibentuk oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Nana Sudjana di kasus kematian Editor Metro TV, Yodi Prabowo. Hingga hari ini tercatat ada sebanyak 34 saksi yang sudah diperiksa polisi dalam kasus ini.

"Sampai dengan sore tadi kita memeriksa empat saksi lagi. Jadi total yang sudah diperiksa ada 34 saksi ya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (20/7/2020).

Yusri mengatakan ada beberapa saksi yang memang diperiksa ulang oleh pihaknya. Tentunya pemeriksaan ulang itu agar penyidik mendapatkan keterangan yang diperlukan.

"Salah satu saksi yang merupakan rekan dari almarhum sendiri yang mengatakan dia mengetahui, dia berasumsi lah ya, kita akan lakukan pemeriksaan ulang, pemeriksaan tambahan. Jadi juga beberapa saksi lainnya juga akan kita lakukan pemeriksaan ulang rencananya besok atau hari ini kita lakukan pemeriksaan," ungkap Yusri.

Lebih jauh Yusri mengatakan hari ini pihaknya juga sudah menggelar rapat kembali untuk membahas perkembangan kasus tersebut. Rapat itu membahas terkait bukti-bukti apa saja yang masih diperlukan polisi untuk mengungkap kasus ini.

"Tadi kita melaksanakan anev di Ditkrimum Polda Metro bersama Polres Jakarta Selatan untuk mengevaluasi langkah-langkah apa lagi yang mesti diambil dan mengumpulkan bukti-bukti apa lagi," pungkas Yusri.

Seperti diketahui, Editor Metro TV, Yodi Prabowo ditemukan tewas penuh luka di pinggir Jalan Tol Jorr Ulujami. Sebelum ditemukan tewas, Yodi sempat hilang tanpa kabar selama tiga hari.

Polda Metro Jaya sebelumnya sudah mengungkap hasil otopsi jasad korban. Hasilnya terdapat dua luka tusukan benda tajam yang posisinya sangat fatal yakni di leher hingga merobek leher dan di dada yang menusuk hingga menembus iga dan paru-paru korban.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X