Terbalik! Bukan Digendong, Pengantin Wanita Ini Malah Gendong Suaminya

- Minggu, 22 November 2020 | 12:19 WIB
Pengantin wanita gendong pengantin pria. (Ndorobeii)
Pengantin wanita gendong pengantin pria. (Ndorobeii)

Ada pemandangan yang tak biasa dalam unggahan akun @ndorobeii pada hari Sabtu (21/11/2020). Jika biasanya mempelai wanita digendong pengantin pria agar terlihat romantis, berbeda dengan potret pasangan kekasih berikut ini.

Dalam foto yang disimak Indozone, tampak sepasang kekasih yang telah melangsungkan pernikahan, mengabadikan momen kocak mereka. Dalam balutan pakaian adat Sunda, sang mempelai wanita menggendong pengantin pria dengan gagahnya.

Sang pengantin pria pun terangkat ke udara. Keduanya lalu tertawa bersamaan.

"Koq saya dulu ga dibeginikan sih?" tulis keterangan pada unggahan tersebut.

Sampai saat ini belum diketahui pasti siapa sosok pengantin dan di mana lokasi potret tersebut diambil. Namun netizen yang gemas dengan aksi kocak tersebut langsung membanjiri kolom komentar.

"Wah seruuu....," balas royanfatkhur

"Inilah alasan kenapa yang butuh obat kuat itu lelaki," tulis iskandarwigi2204

"Ntar malam gantian yang cewe yang digendong," komen rachmadinugroho.

Bukan yang Pertama Kali

Aksi mempelai wanita menggendong pasangannya seperti ini bukanlah yang pertama kali. 

Pada Kamis, 3 September 2020 lalu, di Malaysia, seorang pengantin wanita bernama Nurasyidah Mokhtar menggendong suaminya,  Mohamad Farid Alias, di pelaminan. Foto-fotonya pun viral di media sosial dan menjadi pemberitaan media.

"Pada mulanya saya berkongsi di Instagram dan Facebook saja. Kemudian kawan-kawan minta saya tetapkan mode 'public' sebab mereka nak share. Tak sangka viral sebegini rupa pula," katanya, seperti diberitakan media Malaysia, Mstar.

-
Nurasyidah saat menggendong suaminya di pelaminan (Foto: Mstar.com)

Nurasyidah mengaku tidak berat baginya mengangkat suaminya yang bobotnya 53 kilogram. Baginya, suaminya yang berprofesi sebagai tentara itu enteng.

"Tak susah pun nak angkat suami sebab beratnya sekitar 53 kilogram saja. Mungkin tular sebab saya berbadan besar, tapi saya sebenarnya seorang yang aktif melakukan aktiviti outdoor seperti memanjat gunung dan sertai maraton.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X