Baliho 'Giring untuk Presiden 2024' Bikin Heboh Netizen, Istri Giring Nidji Minta Doa

- Rabu, 19 Agustus 2020 | 15:03 WIB
Baliho Giring nyapres. (Twitter/@jangannangishe)
Baliho Giring nyapres. (Twitter/@jangannangishe)

Belum lama ini, netizen dibuat heboh dengan isu eks vokalis Nidji, Giring Ganesha mencalonkan diri sebagai Presiden pada 2024 mendatang. Hal tersebut berawal dari beredarnya baliho bertuliskan "Giring untuk Presiden 2024" di beberapa daerah.

Di baliho tersebut juga terpampang logo partai yang mengusung Giring, yaitu PSI. Baliho Giring disebut sudah tersebar di beberapa kota Indonesia. Foto baliho Giring pun menjadi perbincangan netizen.

Banyak yang mempertanyakan soal kebenaran isu tersebut. Meski belum ada pernyataan resmi dari Giring, namun baliho tersebut menuai pro dan kontra di kalangan netizen.

"Negara ini hanya milik partai dan anggotanya. Sisanya milik para bangsawan dan konglomerat. Anda saya dan kita yg garis ekonomi menengah blangsak ke bawah harap sadar diri dan terus bayar upeti," kata akun @DikaZicaedmon.

"Sebenarnya tidak ada yg salah dengan baliho ini, bisa jadi artinya 'Giring' ini adalah 'membawa atau mengantarkan', Mana tau dia menjadi pengusung salah satu calon presiden nantinya di 2024. Ngapain pake ribut segala hyung," komentar akun @harryramadhana2.

"Di sby juga ada d dekat kebun binatang sby....tpi ngapain dha....gk cocok mah jadi calon presiden hahahah....mending nyanyi aja dha," kata akun @Alguwairy20.

Terkait baliho tersebut, istri Giring, Cynthia Riza buka suara. Dia mengunggah ulang Instagram Stories akun Instagram devi_tary yang membuat foto baliho Giring. Melalui unggahannya tersebut, Cynthia justru meminta doa.

"Mohon doanya sis," kata Cynthia.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X