Orang Tua Ayu Ting Ting Selesai Diperiksa, Ternyata Ini yang Dicecar Polisi

- Selasa, 12 Oktober 2021 | 15:21 WIB
Ayu Ting-Ting dan orang tuanya serta pengacaranya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).
Ayu Ting-Ting dan orang tuanya serta pengacaranya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).

Kedua orang tua pedangdut Ayu Ting Ting yakni Abdul Rozak dan Umi Kalsum sudah selesai diperiksa oleh Polda Metro Jaya  terkait kasus penghinaan. Sejumlah pertanyaan dicecar polisi ke orang tua pedangdut tersebut.

"Pemeriksaan hari ini sudah berjalan baik dan lancar tadi. Untuk Ayah Rozak ada enam pertanyaan, untuk Ibu Umi ada sekitar 12 pertanyaan," kata pengacara Ayu Ting Ting, Minola Sebayang kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (12/10/2021).

Minola menyebut salah satu materi pertanyaan berkaitan dengan apa yang dirasa orang tua Ayu Ting Ting terkait kasus ini. Minola menyebut kliennya dapat menjawab pertanyaan dengan mudah.

"Karena yang ditanyakan ke Ayah Rozak adalah sesuatu yang dialami, diketahui, dirasakan oleh Ayah sendiri. Tentu Ayah dengan mudah memberikan jawaban," beber Minola.

"Jadi tidak ada kesulitan menjawab pertanyaannya. Semua bisa dilakukan dengan baik," sambungnya.

Baca Juga: Anies Sering Tak Hadiri Rapat, Anggota DPRD Fraksi PDIP Murka

Seperti diketahui, Ayu Ting Ting melaporkan akun Instagram @gundik_empang ke Polda Metro Jaya pada Jumat, 20 Agustus 2021 yang lalu. Laporan yang dibuat berkaitan dengan kasus penghinaan.

Polda Metro Jaya sendiri menyebut akun medsos itu sempat memposting konten berisi pelapor dan anaknya. Merasa dihina, Ayu Ting Ting membuat laporan polisi.

Selasa, 31 Agustus 2021 kemarin, Polda Metro Jaya mengagendakan pemeriksaan terhadap Ayu Ting Ting. Ayu pun juga sudah hadir memenuhi panggilan polisi namun, pemeriksaan hanya berlangsung sebentar lantaran Ayu memiliki kesibukan lainnya dan polisi kembali memeriksa Ayu di waktu yang berbeda.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X