Kisah Dramatis Pria di Australia Bergantung 6 Jam di Pohon, Mobil Terseret Banjir

- Rabu, 10 November 2021 | 18:05 WIB
Sungai Todd yang meluap di Alice Springs, Northern Territory, Australia, Rabu (10/11/2021). (Alice Woods via Reuters)
Sungai Todd yang meluap di Alice Springs, Northern Territory, Australia, Rabu (10/11/2021). (Alice Woods via Reuters)

Kisah dramatis datang dari seorang pria bergantung di sebuah pohon selama lebih dari enam jam setelah banjir menyeret mobilnya di jalan. Peristiwa itu terjadi di Alice Springs, negara bagian Northern Territory, Australia, Rabu (10/11/2021).

Dilansir laporan ABC, seorang anggota polisi setempat mengatakan insiden dramatis itu terjadi saat pria tersebut tengah berkendara dekat Sungai Todd di Alice Springs.

Lalu, sungai yang banjir meluap hingga menyeret mobil pria tersebut. Sungai itu banjir setelah dilanda hujan deras selama 24 jam.

Craig Laidlaw, penjabat asisten komisaris Northern Territory mengatakan kepada ABC bahwa pria itu berhasil keluar dari mobil dan berpegangan pada sebuah pohon untuk menunggu pertolongan.

Untuk mencegah orang lain menjadi korban, polisi mengatakan perlu waktu enam jam lebih bagi petugas pemadam kebakaran untuk menyelamatkan pria itu sebelum tengah hari waktu setempat (08.00 WIB).

"Mereka memasang tali luncur, dan mereka berhasil menyelamatkannya ketika tinggi air mulai turun," kata Laidlaw.

Laidlaw mengatakan pria tersebut dalam kondisi yang baik-baik saja namun tetap dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X