Punya Jiwa Kepemimpinan yang Tinggi, Legenda FC Barcelona Carles Puyol Trending Topic

- Sabtu, 25 Juli 2020 | 19:16 WIB
Carles Puyol
Carles Puyol

Legenda sepak bola Carles Puyol menjadi trending topic Twitter. 

Sejumlah netizen mengungah ulang cuplikan video Puyol selama aktif bermain.

Mantan kapten klub sepak bola asal Spanyol FC Barcelona itu dikenal memiliki jiwa kepimimpinan yang tinggi. 

Tidak hanya dihormati rekan satu tim, lelaki kelahiran La Pobla de Segur, Lleida, 13 April 1978 itu juga disegani oleh lawan dalam tiap pertandingan.

Hal itu tak lain dikarenakan mental kepemimpinannya yang matang.

Selama karirnya, Puyol dikenal sebagai pemain belakang yang tanggu. Dia mempunyai ketangkasan untuk menghalau bola serta memimpin pertahanan.

Rambutnya yang keriting dan gondrong semakin membuat Puyol memiliki karakteristik tersendiri. 

Kendati telah gantung sepatu pada 2014 silam, sosok Puyol masih begitu lekat di ingatan para pecinta bola.

Di antaranya momen menegangkan pemaini bernomor punggung 5 tersebut menebar senyum ketika ditampar pemain lawan ketika Barcelona bertanding dengan Real Mallorca pada 2005. 

Tak hanya itu, Puyol bahkan spontan berlari melihat Ronaldinho mengejar pemain lawan yang telah menamparnya itu.

Momen-momen tersebut dibagikan ulang oleh para netizen hingga kini menjadi viral.

"Tuhan Ada di Hatimu!" tulis akun @Husen_Jafar, Sabtu (25/7/2020).

Berbagai sikap bijaksana Puyol selama memimpin rekan-rekannya tidak dipungkiri merupakan satu di antara faktor kegemilangan torehan FC Barcelona.

Selama berkarir di Blaugrana, Puyol telah membantu timnya meraih juara La Liga sebanyak enam kali, Copa del Rey sebanyak dua kali, Supercopa de España enam kali, Liga Champions tiga kali, Piala Super Eropa dua kali dan Piala Dunia Antarklub dua kali.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X