Mau Seperti Jepang, Susi Sebut Mobil Terbang Bisa Jadi Solusi Atasi Kemacetan di Indonesia

- Kamis, 29 Juli 2021 | 16:34 WIB
Kanan: Mantan Menteri KKP Susi Pudjiastuti (Twitter/@susipudjiastuti) | Kiri: Mobil terbang SkyDrive (SkyDrive)
Kanan: Mantan Menteri KKP Susi Pudjiastuti (Twitter/@susipudjiastuti) | Kiri: Mobil terbang SkyDrive (SkyDrive)

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti menyebut mobil terbang bisa menjadi solusi mengatasi kemacetan di sejumlah kota di Indonesia.

Hal itu disebut Susi melalui cuitan di akun Twitternya @susipudjiastuti saat merespon pemberitaan mengenai pemerintah Jepang yang menargetkan menggunakan mobil terbang secara umum pada 2025 mendatang pada Kamis (29/7).

"Solusi untuk kota-kota macet di Indonesia," cuit Susi dikutip Indozone.

Cuitan Susi itu pun mendapat berbagai respons dari netizen di kolom komentar. Banyak netizen yang justru memberikan komentar dengan nada bercanda.

"Jepang punya MRT thn 1927, Indonesia punya MRT thn 2019…. Jepang punya mbl terbang thn 2025, jd perkiraan Indonesia punya mbl terbang thn 2117, Wah sayang sekali gw gak bisa merasakannya," cuit @liang99000

"Kita ga usah ngimpi soal mobil terbang dulu deh. Urusin dulu masalah banjir yang tiap tahun setiap kali musim hujan bikin hidup tidak tenang," cuit @nickvesting.

"Makin chaos bu, udh kurang aja kendaraan masuk perbaiki transport umum macem diluar negri mobil pribadi buat perjalanan jauh aja," ujar @aminiannis.

Diketahui, pemerintah Jepang menargetkan mulai mengizinkan warganya menggunakan mobil terbang secara umum pada 2025 mendatang.

Adapun salah satu perusahaan Jepang yang tengah mempersiapkan mobil terbangnya, yakni SkyDrive. Perusahaan tersebut saat ini tengah merancang mobil terbang pertamanya dan masih terus melakukan pengujian.

Sebelumnya, perusahaan tersebut telah berhasil melakukan uji coba terbang berawak di dalam ruangan bernama SD-03 SkyDrive pada 2019 lalu. Mobil terbang tersebut hanya berkapasitas satu penumpang saja.

Mobil tersebut memiliki ukuran panjang 4 meter dan tinggi 2 meter. Mobil tersebut diklaim mampu terbang selama 10 menit dengan kecepatan hingga 50 km/jam.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X