Demokrat Sebut KSAD Andika Paling Menonjol Jadi Panglima TNI

- Rabu, 1 September 2021 | 11:41 WIB
Anggota Komisi I DPR RI Syarief Hasan. (Instagram/syarief.hasan)
Anggota Komisi I DPR RI Syarief Hasan. (Instagram/syarief.hasan)

Bursa Panglima TNI kembali menghangat, usai Marsekal Hadi Tjahjanto akan memasuki masa pensiun pada bulan November 2021 mendatang. Hingga kini DPR masih menantikan siapa nama calon Panglima TNI yang bakal diajukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Anggota Komisi I DPR RI Syarief Hasan mengatakan pada prinsipnya DPR akan menunggu nama yang diserahkan Presiden Jokowi perihal nama calon panglima kepada pihaknya, kemudian dilakukan proses fit and proper test atau uji kepatutan dan kelayakan.

"Tentunya ini kan hak prerogatif presiden, siapa yang akan diajukan ke komisi I untuk menjalani fit and proper test. Kita serahkan kepada presiden, mudah-mudahan yang terbaiklah yang diajukan Bapak Presiden," kata Syarief di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/9/2021).

Namun dari tiga nama Kepala Staf yang ada sekarang ini, menurutnya sosok Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa dipandang sebagai sosok yang sangat menonjol untuk menjadi Panglima TNI.

"Memang yang menonjol sekarang itu Pak Andika. Sangat menonjol sekali kinerja dan performanya. Dan mudah-mudahan yang terbaiklah yang diserahkan presiden," tutur dia.

Politikus Partai Demokrat ini memaparkan sejumlah kinerja Andika yang dianggapnya menonjol, dibanding dua kepala staf lainnya. Pertama adalah upaya Andika dalam meningkatkan keahilan para prajurit di TNI AD. Kemudian pembenahan SDM di lingkungan matra Darat yang sudah dilakukan Andika.

BACA JUGA: PKS: Seharusnya Lili Pintauli Diberhentikan dari Jabatannya atau Diproses Pidana

Namun dia kembali menekankan pemilihan Panglima TNI ini adalah hak prerogatif presiden. Dia hanya berharap dalam waktu dekat ini nama calon Panglima TNI segera diserahkan mengingat masa pensiun Marsekal Hadi semakin dekat.

"Sekalipun kepala staf yang lain melakukan hal yang sama, tapi memang Pak Andika perform sekali," tandas Syarif.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X