Percepat Pembangunan 421 BTS di NTT, Menkominfo Minta Dukungan dari Pemda

- Senin, 28 Juni 2021 | 17:55 WIB
 Ilustrasi Base Transceiver Station (BTS). (photo/Unsplash/Steve Halama/ilustrasi)
Ilustrasi Base Transceiver Station (BTS). (photo/Unsplash/Steve Halama/ilustrasi)

Menkominfo RI Johnny G. Plate meminta dukungan pemerintah daerah (pemda) untuk percepatan pembangunan Base Transceiver Station (BTS) di Nusa Tenggara Timur (NTT), yang kini tersisa 421 BTS, ditargetkan rampung pada 2022.

"Ada 421 BTS untuk 421 desa yang akan diselesaikan pada tahun 2021 ini, dan tahun depan 2022. Saya harapkan ini bisa dilakukan akselerasi sehingga lebih cepat," kata Menkominfo dalam Rapat Koordinasi Percepatan Pembangunan BTS dan Program Literasi Digital di Provinsi NTT, melalui keterangan pers, Senin (28/6) dikutip dari ANTARA.

Menurut Menteri Johnny, pembangunan BTS membutuhkan koordinasi yang baik antara Kementerian Kominfo dan pemda, terutama berkaitan dengan penyediaan lahan yang sesuai dengan rencana pembangunan daerah.

"Mengapa itu, karena BTS tak bisa dibangun di langit, BTS juga tidak bisa dibangun di dasar laut atau di air, dia bisa dibangun di lahan, di darat, di tanah. Ini penting sekali agar koordinasi Kominfo dengan pemerintah daerah memastikan tersedianya lahan dengan koordinat yang tepat, yang dibutuhkan untuk pembangunan dan pengembangan desa, kecamatan dan kabupaten," kata dia.

Menkominfo menegaskan pembangunan BTS perlu diselaraskan dengan rencana pembangunan daerah agar cakupan sinyal telekomunikasi dan internet dapat mendukung pencapaian target pembangunan daerah secara optimal.

Baca juga: PSSI Tunda TC U-18 karena Shin Tae-yong Masih Jalani Pengobatan di Kampung Halamannya

Ia juga berharap agar penyediaan lahan untuk pembangunan BTS berada di lokasi yang dekat dengan pemukiman, sarana pendidikan dan pelayanan masyarakat. Hal itu diperlukan agar tidak lagi beredar informasi siswa maupun guru harus naik ke gunung untuk mencari akses sinyal internet.

"Sehingga pembangunan dan BTS itu berdampak panjang sejalan dan seirama, searah dengan pembangunan wilayah, aktifitas masyarakat sendiri ada di sana, itu penting sekali," imbuhnya.

Selain membangun BTS di seluruh wilayah NTT, Menteri Johnny menjelaskan pemerintah daerah juga perlu menyiapkan talenta digital yang memadai.

"Talenta digital di Nusa Tenggara Timur akan dan harus menjadi lompatan raksasa kita agar setara dengan saudara dan sahabat sebangsa dan tentunya tetangga kita," ujarnya. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X