Jenguk 3 Anggota Korban Baku Tembak KKB di Papua, Kapolri: Kami Bangga Punya Kalian

- Rabu, 29 September 2021 | 21:57 WIB
Kapolri jenguk 3 anggota korban baku tembak dengan KKB di Papua. (Dok. Divisi Humas Mabes Polri)
Kapolri jenguk 3 anggota korban baku tembak dengan KKB di Papua. (Dok. Divisi Humas Mabes Polri)

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dalam kunjungan kerjanya di Papua menyempatkan diri menjenguk tiga anggotanya yang menjadi korban dalam aksi baku tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Kunjungan Kapolri berlangsung di RS Bhayangkara Polda Papua. Personel yang dijenguk yakni Iptu Budi Basrah, Bharatu Yakob Tengkoe dan Briptu Kenny Carlos Julian Kipuw.

Dalam kunjungannya, Kapolri sempat berdialog dengan pihak dokter. Dia menanyakan kondisi salah satu anggotanya yang terkena tembakan dari KKB.

"Gimana dok kondisinya?," tanya Kapolri di  RS Bhayangkara, Papua, Rabu (29/9/2021).

"Kemarin kami habis operasi dan alhamdulilah saat ini sudah stabil jenderal," jawab seorang dokter.

Eks Kabareskrim Polri ini meminta pihak medis untuk terus memantau kedehatan anggotanya. Selanjutnya, dia menyampaikan rasa bangganya kepada para prajurit tersebut.

"Tetap semangat terima kasih kamu sudah luar biasa kita bangga punya anak buah seperti kalian," kata Kapolri kepada anggota yang sedang dirawat.

Selain memberikan motivasi dan semangat ke anggota, Jenderal Sigit ini juga menyerahkan sedikit bantuan ke keluarga anggota untuk meringankan beban. Bahkan, dia juga sempat berbincang dengan anggota Polda Papua terkait penghargaan kenaikan pangkat ke tiga anggota tersebut.

"Kami sudah usulkan," kata salah seorang pejabat Polda Papua yang mendampingi Kapolri.

Artikel Menarik lainnya:

 

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X