DPR: Arab Saudi Prioritaskan Jemaah Asal Indonesia Untuk Berangkat Haji

- Selasa, 30 November 2021 | 20:21 WIB
(ANTARA FOTO/REUTERS/Yasser Bakhsh/foc)
(ANTARA FOTO/REUTERS/Yasser Bakhsh/foc)

Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto mengatakan pemerintah Arab Saudi memprioritaskan jemaah asal Indonesia untuk mengikuti ibadah haji tahun 2022.

Hal tersebut disampaikan Yandri usai mengikuti pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dengan Gubernur Mekkah, yang merupakan Ketua Komite Haji Saudi, dan Menteri Haji Arab Saudi.

“Jadi kalo pandeminya nanti insyaallah tidak ada masalah, Indonesia itu prioritas. Itu saya dengar langsung baik dari Gubernur Mekkah, maupun dari menteri haji maupun menteri urusan islam, Indonesia itu akan menjadi prioritas,” ujar Yandri saat rapat kerja di DPR RI, Jakarta, Selasa (30/11/2021).

Yandri memaparkan, pemerintah Arab Saudi juga memprioritaskan jemaah asal Indonesia untuk melaksanakan ibadah umrah. Disisi lain, Yandri menuturkan jika kuota haji dan umrah Indonesia tak bisa sebanyaknya biasa. Pembatasan ini dilakukan dengan mengacu kepada protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19.

Pembatasan aktivitas jemaah juga dilakukan, seperti masuk ke Masjidil Haram dan Masjid Nabawi hanya diizinkan satu kali per jemaah. Kamar yang biasa diisi empat sampai enam orang, kini juga dibatasi hanya untuk dihuni oleh dua orang.

“Jadi kalau yang saya tangkap itu, kalaupun besok pembatasan di 2022 tidak full kuota kita, karena mereka menerapkan protokol kesehatan,” ucapnya.

Lebih jauh Yandri mengungkap, pemerintah Arab Saudi mengkhawatirkan terjadi gelombang covid-19 melanda Indonesia dan Arab Saudi.

“Memang akan diawali uji coba kita di umrah. Kalau umrah ini Indonesia benar-benar bisa melakukan protokol kesehatan, tertib, aman sesuai standar Saudi, ya saya kira haji gak akan ada persoalan lagi,” katanya.

Artikel Menarik Lainnya :

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X