Prabowo Sudah, Sekarang Giliran SBY Temui Surya Paloh

- Senin, 6 Juni 2022 | 11:43 WIB
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kiri) dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (kanan). (Istimewa)
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kiri) dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (kanan). (Istimewa)

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) secara diam-diam menemui Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Pertemuan berlangsung pada Minggu (5/6/2022) malam di kantor DPP NasDem, NasDem Tower, Jakarta.

Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya, mengatakan bahwa SBY hadir bersama Ketua Umum Partai Demokrat yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Pertemuan itu disebut Willy hanya silahturahmi sekaligus makan malam.

“Pak SBY datang bersilaturahim bersama AHY, setelah kunjungan AHY sebelumnya bahwasanya Pak SBY ingin bersilahturahmi ke Pak Surya, oke tadi malam baru kejadian. Dua orang sahabat bertemu makan malam ngobrol,” kata Willy kepada wartawan, Senin (6/6/2022).

Willy tak menampik pertemuan Surya Paloh dengan SBY turut membahas persoalan politik. Namun disebutnya hanya bersifat prolog karena baru pertemuan awal.

“Tentu karena dua partai yang bertemu tentu ada berbicara itu, tapi masih berbicara prolog lah sifatnya. Ini baru pertemuan pertama,” bebernya.

Baca juga: Ada Kapal Pinisi Terdampar di Tepi Telaga Bandung, Warga Malah Melakukan Hal Ini!

Lebih lanjut Willy menekankan bahwa terkait keputusan koalisi ataupun capres, Partai NasDem masih menunggu rapat kerja nasional (rakernas).

“Kita juga masih menunggu rakernas apa keputusan NasDem terhasap capres semua karena politik kita dinamis tentu semua memungkinkan untuk terjadi,” tandasnya.

Prabowo Lebih Dulu

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto lebih dulu menemui Surya Paloh di Markas NasDem pada Rabu (1/6/2022).

Peneliti dari Indikator Politik Indonesia, Bawono Kumoro melihat kunjungan Prabowo Subianto ke kantor pusat Nasdem selain sebagai bentuk safari politik. Selain itu Prabowo dipandang sedang mencari calon wakil presiden yang bisa berkontribusi jelang Pemilu 2024.

Namun, Direktur Eksekutif Institute for Democracy and Strategic Affairs (Indostrategic), A Khoirul Umam menilai potensi koalisi Nasdem dan Gerindra sangat kecil. Menurutnya kedua pemimpin partai itu memiliki cara pandang dan model pendekatan yang jauh berbeda dalam landasan berpolitik.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X