Kebakaran Melanda RS Budi Asih Jakarta Timur Semalam, Ini Penyebabnya!

- Selasa, 14 Maret 2023 | 10:39 WIB
Ilustrasi Api (FREEPIK/Rochak Shukla)
Ilustrasi Api (FREEPIK/Rochak Shukla)

Kebakaran sempat melanda Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Budhi Asih, Kramat Jati, Jakarta Timur semalam, Senin (13/3/2023). Dugaan awal penyebab kebakaran ini akibat korsleting listrik.

Peristiwa kebakaran itu sendiri diketahui terjadi sekitar pukul 21.00 WIB semalam. Mendapat informasi, tim Pemamdam Kebakaran (Damkar) bergerak menuju ke TKP untuk memadamkan api.

"Kami menerima laporan sekira pukul 21.00 WIB," kata Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman kepada wartawan, Selasa (14/3/2023).

Baca Juga: ODGJ Santai Merokok di dalam Rumah: Ujungnya Hangus Terbakar

Berdasar dari pengakuan saksi, kebakaran diawali dari seorang teknisi yang mendapat laporan dari petugas bahwa fire alarm berbunyi. Ditelusuri, kepulan asap diketahui berasal dari panel kontrol yang berada di lantai lima rumah sakit.

Pihak damkar sendiri menduga kebakaran terjadi akibat adanya korsleting listrik disana.

"Penyebabnya diduga korsleting listrik," paparnya.

Baca Juga: 15 Jenazah Korban Kebakaran Depo Plumpang Sudah Teridentifikasi, Paling Muda Usia Tahun

Lebih jauh, Gatot menyebut pihaknya mengerahkan satu unit mobil damkar dan belasan personel untuk memadamkan api. Namun, api sudah berhasil dipadamkan oleh pihak Rumah Sakit terlebih dahulu.

"Api sudah dipadamkan oleh pihak RS," pungkasnya.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X