Masih Berusia 19 Tahun, Remaja Ini Sudah Punya Kebun Labu Terbesar

- Senin, 21 Oktober 2019 | 17:13 WIB
Metro
Metro

Seorang remaja berusia 19 tahun bernama James Maxey dinobatkan sebagai pemilk perkebunan labu terbesar di Inggris. Perkebunan labu yang dimilikinya tersebut berawal dari hobi.

James mulai berkebun sejak usianya masih 13 tahun. Bahkan, saat itu ia berkebun hanya untuk menambah uang sakunya. Namun, siapa sangka, hobinya justru membawanya keuntungan yang sangat besar. Menariknya, awalnya, James tidak menyukai labu.

-
Metro

Perkebunan labu ini ia dikelola James bersama kedua orangtuanya. Mereka telah memiliki 35 pekerja. Saat Hallowen tiba, James akan membuka kebunnya pada pukul 9 pagi hingga jam 5 sore.

Harganya pun bervariasi, yaitu mulai dari Rp31 ribu untuk yang terkecil hingga Rp157 ribu rupiah untuk yang terbesar.

Saking terkenalnya dan banyaknya permintaan, perkebunan labu James seringkali kehabisan stok. Bahkan, setiap musim gugur, James dapat memanen hingga 25 ribu buah labu.

-
Metro

Kesuksesan bisnis ini membuat James harus meninggalkan sekolahnya di usia ke 16 tahun. Kini, luas perkebunan James sudah mencapai 5-6 hektar. Setiap tahunnya, perkebunan James bisa menghasilkan puluham ribu labu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X