Perlu Pembenahan Karakter Guru, Berkaca Kasus 'Threesome'

- Jumat, 8 November 2019 | 16:31 WIB
Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi. (Antara/Akbar Nugroho Gumay)
Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi. (Antara/Akbar Nugroho Gumay)

Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi menyatakan perlu penangan serius terhadap kasus 'threesome' yang terjadi di lingkungan sekolah daerah Bali. 

Dia meminta proses rekrutmen guru mendapat perhatian khusus Menteri Pendidikan agar benar-benar memiliki karakter yang baik dan benar. 

Sebelumnya, beredar kabar Siswi di Kabupaten Buleleng, Bali, diajak ibu gurunya untuk melakukan threesome dengan pacarnya. Bu Guru Ni Made Sri Novi Darmaningsih (29) dan pacarnya AA Putu Wartayasa (36), menjanjikan pulsa dan baju baru untuk siswinya.

"Jangan malah sebaliknya, jadi predator bagi anak-anak kita. Saya setuju, tugas Mendikbud adalah pembenahan karakter bukan hanya murid tapi juga pengajarnya," ucapnya, Jumat (8/11) saat dihubungi.

Dia menyatakan kekesalannya dan meminta agar kejadian tersebut tak terulang lagi. Apalagi terjadi di lingkungan sekolah dimana guru memberikan rasa aman pada muridnya.

"Sangat disayangkan sekali. Seorang murid sekolah, yang dititipkan di sekolah kepada guru untuk mendapat rasa aman, bukan malah menyebabkan orang tua menjadi was-was dan curiga kepada guru atau institusi pendidikan," tegasnya. (MA)

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X