Corona Meluas, Puteri Indonesia Ajak Masyarakat Tak Takut Liburan

- Kamis, 12 Maret 2020 | 18:36 WIB
Pemenang Puteri Indonesia 2020 Rr Ayu Maulida Putri asal Jawa Timur berjalan dalam acara malam puncak di Jakarta, Jumat (6/3/2020). (photo/ANTARA/Aditya Pradana Putra)
Pemenang Puteri Indonesia 2020 Rr Ayu Maulida Putri asal Jawa Timur berjalan dalam acara malam puncak di Jakarta, Jumat (6/3/2020). (photo/ANTARA/Aditya Pradana Putra)

Di tengah virus corona, Putri Indonesia 2020, Ayu Maulida tetap mengajak masyarakat untuk tidak takut berlibur ke daerah wisata di dalam negeri maupun mancanegara. Selain itu, Ayu juga mengatakan bahwa langkah antisipasi yang dilakukan ketika berlibur yakni menjaga kebersihan setiap waktu agar terhindari dari wabah tersebut.

"Paling penting menjaga imunitas sendiri, jaga kebersihan diri sendiri. Jangan lupa minum vitamin, jamu agar kita sehat. Kalau kita sehat enggak akan ada masalah sama virus karena kita kebal," kata Ayu Maulida di Jakarta, Kamis (12/3/2020).

Tak hanya memberikan cara mengatasi terhindar dari virus tersebut, Ayu juga menanggapi tidak perlu berlebihan meski ingin berwisata ke dalam negeri.

"Kita harus buktikan ke dunia luar bahwa Indonesia ini cukup aman. Kita mampu mengantisipasi virus corona," jelasnya.

"Paling utama adalah jangan lupa posting di sosial media dan review sebaik mungkin sehingga akan berdampak kepada semua orang agar mau datang," tambahnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X