Prabowo Ungkap ada Pihak yang Tak Suka saat Dirinya Gabung Pemerintahan Jokowi

- Minggu, 14 Agustus 2022 | 02:14 WIB
Presiden Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Ketum Gerindra Prabowo Subianto usai melakukan pertemuan di Istana Merdeka, Jakarta. (Antara/Akbar Nugroho Gumay).
Presiden Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Ketum Gerindra Prabowo Subianto usai melakukan pertemuan di Istana Merdeka, Jakarta. (Antara/Akbar Nugroho Gumay).

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengungkap sebuah cerita saat keputusannya untuk bergabung dengan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dia bercerita bilamana banyak pihak yang kecewa karena keputusannya masuk dalam Koalisi Indonesia Maju usai keduanya bertarung di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

"Jadi saya waktu itu adalah rival politik pak Jokowi waktu saya bergabung ada pihak-pihak yang kecewa," tutur Prabowo saat berpidato dalam acara Rapimnas Gerindra, SICC, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (13/8/2022).

Selain itu, kata Prabowo, malah pihak yang kecewa itu justru berasal dari luar negeri. Kemudian mereka malah suka jika Indonesia terjadi kekacauan.

Baca Juga: Prabowo Ternyata Pernah Jadi Tukang Pijat Gus Dur: Kalian Gak Tau kan?

"Setelah saya analisa pihak yang kecewa justru dari luar negeri. Karena mereka suka lihat Indonesia rusuh," tuturnya.

Kini Prabowo menyatakan jika dirinya bangga menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) untuk membantu Presiden Jokowi.

"Saya ini sudah tahun ketiga menjadi anak buah pak Jokowi dan saya tidak malu-malu karena kesetiaan adalah jiwaku,” tandasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X