Salat Jumat Perdana Digelar, Lautan Manusia Padati Masjid Agung Hagia Sophia Turki

- Jumat, 24 Juli 2020 | 18:17 WIB
Jemaah Salat Jumat perdana di Masjid Agung Hagia Sophia Tukri, Jumat (24/7/2020).
Jemaah Salat Jumat perdana di Masjid Agung Hagia Sophia Tukri, Jumat (24/7/2020).

Lautan manusia memadati Masjid Hagia Sophia untuk menunaikan Salat Jumat perdana setelah 86 tahun silam.

Membludaknya jemaah bahkan terpantau hingga ke luar masjid.

Tak hanya itu, publik juga mengumandangkan takbir di jalanan Turki untuk merayakan hari bersejarah ini.

Momentum Salat Jumat perdana di Hagia Sophia tidak hanya disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi setempat. Namun juga dibagikan beramai-ramai oleh netizen Turki.

Bahkan, Hagia Sophia menempati trending topic media sosial Twitter.

"‏?????? ?????? ?? ???? ??? ????? ?????? ?????? (Salat Jumat pertama di Masjid Agung Hagia Sophia)," tulis akun @ayasofyacamii yang menyiarkan live streaming Salat Jumat perdana di Hagia Sophia.


Netizen lainnya, @Secilcalisir, membagikan video euforia warga yang mengemakan Takbir di jalanan Turki menyambut hari bersejarah ini.

"Ba?örtülü karde?lerimizin zulme u?rad??? günlerden Ayasofya'n?n aç?ld??? günlere...Allah-u Ekber! Elhamdülillah! (Dari hari-hari ketika saudara kita yang berjilbab dianiaya, dari hari-hari ketika Hagia Sophia dibuka ...Allah-u Akbar! Alhamdulillah!)" tulisnya.

Seperti diketahui, Hagia Sophia merupakan situs bersejarah dunia. Bangunan ini sudah beberapa kali mengalami peralihan fungsi. Mulai dari gereja, masjid, museum dan kini kembali lagi menjadi masjid.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X