Viral Pemotor Ngamuk Usai Ambulans Bawa Pasien Kritis Bayi Prematur Senggol Kaca Spionnya

- Jumat, 13 Agustus 2021 | 11:17 WIB
Pengendara mobil ambulans bawa pasien kritis bayi prematur. (Instagram/gholibnurilham)
Pengendara mobil ambulans bawa pasien kritis bayi prematur. (Instagram/gholibnurilham)

Seorang pengendara sepeda motor mengamuk setelah kaca spionnya disenggol oleh mobil ambulans yang sedang membawa pasien kritis, bayi yang lahir prematur.

Peristiwa itu terjadi di persimpangan lampu merah Otista Raya, Jakarta Timur.

Sementara itu sang bayi dari Puskesmas Jatinegara harus segera mendapatkan penanganan di RSUD Budhi Asih, Jakarta Timur.

"Padahal jelas saya sedang membawa pasien EMERGENCY ( Kode MERAH ) dimana pasien tersebut adalah Bayi menggunakan Inkubator dan kondisi udah sangat kritis karena lahir secara premature," tulis akun Instagram Gholib Nur Ilham seperti yang dikutip Indozone, Jumat (13/8/2021).

Namun disaat melewati persimpangan lampu merah di Otista Raya, Jakarta Timur, Kata Gholib Nur ada seorang pemotor yang tidak memperdulikan bunyi raungan sirine.

-
Pemotor yang gebrak kaca ambulans. (Instagram)

 

Padahal sebelum melewati persimpangan, pengendara sudah memperlambat laju ambulans biar dapat memberikan akses kepada semua pengendara agar memberikan mobil ambulans jalan.

"Karena kejadian tersebut Saya tidak sengaja menyenggol spion motor tersebut, setelah itu, pemotor tersebut dengan sengaja menggebrak kaca pintu depan sebelah kanan Ambulans saya, dan sengaja memotong lajur ambulans saya," jelasnya.

-
Bayi prematur yang kritis di bawa ambulans Puskesmas Kec. Jatinegara. (IG)

 

Gholib Nur Ilham berharap kejadian itu bis ajadi pelajaran bagi kita semua agar memberikan akses terhadap ambulans gawat darurat disaat sedang membawa pasien.

"Karena Kita tidak pernah tau bagaimana kondisi pasien didalamnya," sebutnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X