Dokter Pribadi Paus Fransiskus Meninggal karena Virus Corona

- Selasa, 12 Januari 2021 | 16:23 WIB
Paus Fransiskus. (REUTERS)
Paus Fransiskus. (REUTERS)

Dokter pribadi Paus Fransiskus, Fabrizio Soccorsi, meninggal dunia karena kompilkasi yang diakibatkan oleh virus corona atau Covid-19. Hal tersebut diumumkan oleh surat kabar Vatikan L’Osservatore Romano, Sabtu (9/1/2021).

Pria berusia 78 tahun itu meninggal di Rumah Sakit Gemelli Roma. Soccorsi dirawat di rumah sakit di Roma pada 26 Desember karena penyakit onkologis yang telah ia derita sebelumnya.

Tidak diketahui kapan terakhir kali ia melakukan kontak dengan Paus. Pada Minggu (10/1/2021) Paus Fransiskus meminta maaf melalui Twitter karena melewatkan upacara baptisan di Kapel Sistina.

Paus tidak menjelaskan alasan ketidakhadirannya, ia melanjutkan berdoa bagi lima orang yang kehilangan nyawa selama kerusuhan pada Rabu (6/1/2021) di gedung Capitol di Washington, DC.

Dalam sebuah wawancara dengan saluran Italia Canale 5 yang disiarkan pada Minggu (10/1/2021) malam, Paus Fransiskus mengatakan Vatikan akan memulai vaksinasi Covid-19 minggu depan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X