Daftar ke KPU, KIB Ajak Masyarakat Bersatu dan Tinggalkan Politik Identitas

- Rabu, 10 Agustus 2022 | 16:20 WIB
Ketum PAN Zulhas (kiri), Ketum Golkar Airlangga Hartarto (tengah) dan Ketum PPP Suharso (kanan) di KPU. (INDOZONE/Harits Tryan)
Ketum PAN Zulhas (kiri), Ketum Golkar Airlangga Hartarto (tengah) dan Ketum PPP Suharso (kanan) di KPU. (INDOZONE/Harits Tryan)

Tiga partai Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP)  resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilu 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Rabu (10/8/2022).

Pendaftaran langsung dilakukan oleh tiga Ketua Umum yakni Airlangga Hartarto, Zulkifli Hasan, dan Suharso Monoarfa. Ketua DPP Partai Golkar Ace Hasan Syadzily mengatakan, KIB mengusung tema persatuan. Bahkan sebelum mendaftar para Ketua Umum dalam KIB ikut dalam pawai kesenian tersebut.

"KIB mengusung tentang bagaimana politik yang menyatukan sekalipun kita ini berbeda-beda tapi kita ingin menyatukan diri dalam politik yang sejuk, politik keindonesiaan yang mengedepankan persatuan karena semangat yang ingin dibagun KIB adalah politik yang menyatukan," kata Ace di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (10/8/2022).

Dalam pawai tersebut, terpantau berbagai macam kesenian yang mewakili semangat nasionalisme, religius, dan kebudayaan seperti marching band, reog ponorogo, tarian Papua, marawis, dan shalawatan.

Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI itu mengajak masyarakat untuk meninggalkan politik identitas dan polarisasi. Ia menegaskan sudah saatnya kita mengedepankan persatuan dalam berpolitik.

"Kami berharap Pemilu 2024 merupakan pemilu yang mengedepankan ide dan gagasan yang menyatukan, dalam rangka bagaimana kita membuat politik Indonesia yang tidak lagi terpolarisasi ke dalam berbagai politik identitas. Kita ingin mengedepankan apa yang kita usung adalah ide, gagasan, dan program yang bisa menyatukan kita semua sebagai bangsa," tukas Ace.

Daftar ke KPU

Ketua Umum partai Golkar Airlangga Hartarto mengungkap alasan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang berisikan partai Golkar, PPP dan PAN mendaftar ke KPU secara bersamaan di hari Rabu (10/8/2022).

Menurut Airlangga mengapa KIB sengaja memilih hari ini karena tepat di tanggal 10 merupakan Rabu Pon. Sehingga hal ini pun dilakukan oleh KIB kala mendaftar ke KPU.

“Hari ini kami bertiga sengaja mendaftar bersama tanggalnya tanggal 10 harinya hari Rabu karena setiap Pemilu jatuhnya hari Rabu, dan kedua hari ini kalau weton nya silakan cari sendiri,” tutur Airlangga di KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (10/8/2022).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X